Find Us On Social Media :

Biodata Artis Dinda Syarif, Model Transgender yang Baru Saja Ngaku Jalani Operasi Buang Jakun di Thailand, Kelak Ingin Dimakam sebagai Laki-laki

By Arif B, Kamis, 28 April 2022 | 12:32 WIB

Biodata artis Dinda Syarif

GridPop.ID - Model transgender Dinda Syarif tengah menjadi sorotan panas.

Seperti yang diberitakan Kompas.com, nama Dinda Syarif menjadi tranding setelah secara terang-terangan akui operasi buang jakun yang dijalaninya di Thailand baru-baru ini melalui Instagram stories.

Berikut biodata artis Dinda Syarif.

Nama asli: (belum terungkap)

Nama panggilan: Dinda Syarif

Asal: Jakarta

Tanggal lahir: 2 Juli 1996

Pekerjaan: model

Prestasi: Best National Costume di ajang Miss International Queen (2018)

Instagram: @dindasyarif

Baca Juga: Biodata Artis Rita Sugiarto, Pedangdut Legendaris Tanah Air Sekaligus Bintang Film, Akui Masih Ada Pria yang Mau Melamar di Umurnya yang Sudah Kepala Enam

Karier

Meski namanya tidak seterkenal Lucinta Luna, namun prestasi Dinda Syarif tidak bisa dianggap remeh.

Melansir dari Dinda Syarif merupakan Miss Queen Indonesia tahun 2018.

Kemudian model 25 tahun itu mewakili Indonesia di ajang Miss Queen International di Thailand.

Dalam ajang tersebut, ia berhasil menyabet gelar Best National Costume.

Kehidupan Pribadi

Perubahan penampilannya sudah mendapatkan restu dari orang tua Dinda Syarif.

Ternyata orang tua Dinda Syarif sudah tahu sikap sang putra sejak kecil.

Sehingga, mereka mengizinkan anaknya untuk memilih hidup yang diinginkan.

Baca Juga: Biodata Artis Danar Widianto, Penyanyi Indie Jebolan X-Factor yang Sukses Bius Penikmat Musik dengan Suara Khasnya

Meski begitu, Dinda Syarif tak melupakan kodratnya.

Ia pernah mengungkapkan hal tersebut setelah ditanya oleh warganet.

"Kak saya punya satu pernyataan buat kakak, 'seandainya hari ini juga Tuhan ambil nyawa kakak, pingin dalam keadaan apa saat menghadap-Nya, sebagai fitrah laki-laki atau wanita?'... dijawab dalam hati kakak aja. Maaf ya kak," tanya @anda_ope.

Lantas Dinda Syarif menerangkan, ingin dimakamkan secara laki-laki sesuai kodratnya.

"Tentu laki-laki karena walau bagaimana pun saya tau kodrat saya laki, walau fisik saya perempuan,  menghadap ke Tuhan ya tetap sesuai kodrat ku yaitu laki-laki. Terimakasih," jawab Dinda Syarif.

Baca Juga: Biodata Artis Medina Zein, Influencer yang Bikin Heboh Gegara Lepas Pasang Hijab, Kini Polisikan sang Suami karena KDRT

GridPop.ID (*)