GridPop.ID - Faisal pilih kenakan seragam Lebaran bersama keluarga lantaran terinspirasi dari mendiang Bibi Ardiansyah dan Vanessa Angel.
Ya, tahun ini Faisal sekeluarga tampil makin kompak.
Dilansir dari Tribun Seleb, mereka nampak mengenakan busana seragam dalam merayakan Hari Lebaran kali ini.
Ternyata, Faisal terinspirasi dari mendiang anak dan menantunya.
Keluarga Faisal, mulai dari Dewi Zuhriati, Frans Faisal, Fadly Faisal, Fuji serta Gala Sky mengenakan busana bernuansa pink.
Terkait pemilihan busana tersebut, Faisal singgung soal peran mendiang anak dan menantunya.
“Seragam ini terinspirasi dari almarhum (Bibi) sama Vanessa.
Waktu itu, dia yang bikin seragam (buat) kami semuanya,” ujar Faisal di rumahnya di kawasan Komplek Permata Mediterania, Kebayoran Lama, Jakarta Selatah, Senin (2/5/2022).
Kali ini giliran Fuji yang berinisiatif mengikuti jejak mendiang Bibi dan Vanessa soal ide baju seragam saat Lebaran.
“Setelah dilihat momennya sekarang sepertinya ada aksen tersendiri, dengan mengambil nilai positifnya,” kata Faisal.
“Kemarin, Fuji juga mengikuti jejak kakaknya berkeinginan (dan bicara) ‘bagaimana kalau kita bikin seragam, bagus lah,” lanjut Faisal.
Lebih lanjut, Faisal mengaku rindu dengan momen kebersamaan yang dulu dilalui bersama mendiang orang tua Gala Sky saat Lebaran.
“Sangat banyak (yang dirindukan) karena (kehadiran mereka membuat) selalu ramai dan hangat.
(Kami lakukan seperti) biasa (saat ada) Vanessa, sepulang kita shalat, tadi kita lakukan juga,” ucap Faisal.
“Kita pakai seragam, biasa berfoto-foto, kita laksanakan juga tadi kita berfoto-foto di dalam, itu karena rasa kangen juga,” tutur Faisal lagi.
Sebelum merayakan suasana Lebaran di rumah, Faisal terlebih dulu ziarah ke makam Vanessa dan Bibi.
Dilansir dari Grid.ID, Faisal dan Dewi Zuhriati tak kuasa menahan air mata kala menyambangi makam anak serta menantu kesayangan mereka.
Tak lupa Faisal mengajak Gala Sky untuk berziarah ke makam Bibi dan Vanessa.
Diketahui bahwa keluarga Faisal tiba di Taman Makam Islam Malaka, Ulujami, Jakarta Barat sekitar pukul 07.45 WIB.
Di sana mereka melantunkan surat Yasin, mendoakan, serta menabur bunga di makam mendiang orang tua Gala Sky.
GridPop.ID (*)