GridPop.ID - Sosok pesulap Tanah Air bernama Pak Tarno tengah menjadi sorotan hangat akhir-akhir ini.
Semua karena gayanya 'ditiru' Anderson .Paak di Met Gala 2022.
Berikut biodata artis Pak Tarno serta kehidupan pribadinya kalau masih penasaran.
Nama lengkap: Sutarno
Nama lain: Pak Tarno
Asal: Losari, Jawa Tengah
Tanggal lahir: 6 September 1950 (umur 71)
Pekerjaan: pesulap, komedian, presenter, artis
Tahun aktif: 2010-sekarang
Seperti yang dilansir dari Tribun Sumsel, sejak kecil Pak Tarno hidup sebatang kara.
Ayahnya meninggal dunia sedangkan ibunya pergi meninggalkannya karena tergoda lelaki dari desa lain.
Karena tidak mampu membeli beras, ia hanya bisa makan jagung.
Pada umur 10 tahun, Sutarno nekat merantau ke Jakarta sendirian.
Tidak punya cukup uang, awal tahun 1970-an dia pergi dengan menumpangi kereta barang yang mengangkut kayu dan sapi, kebetulan kereta barang itu transit di Stasiun Losari, Brebes.
Di Jakarta, dia bekerja sebagai penjual minyak tanah keliling, kemudian beralih bekerja sebagai penjual martabak bulat-bulat keliling.
Ketika berjualan martabak keliling dia mempunyai trik untuk menarik anak-anak untuk membeli dagangannya yaitu setelah dengan mempertunjukan sulap.
Suatu ketika saat dia berjualan di sekolahan dan melakukan sulap ada seorang guru sekolah tersebut yang melihat aksi sulapnya.
Orang itu menyarankan untuk ikut ajang pencarian bakat "The Master" Season 3.
Dalam ajang tersebut—meskipun tidak memenangkannya—ia diberi gelar "Master of Traditional Magic" oleh Deddy Corbuzier.
Setelah itu, ia ditawari untuk menjadi presenter di sejumlah acara televisi.
Setelah berkarier di dunia hiburan, Pak Tarno mampu membeli mobil, tanah, dan mengelola bisnis warung internet.
Setelah sukses, tidak heran bila Pak Tarno sukses menggaet pramugari cantik menjadi istri keduanya.
Pak Tarno pun tak segan memuji sang istri mirip dengan Olla Ramlan.
Melansir dari Nakita.ID, kisah asmaranya hanya lewat telepon.
Ia juga mengaku sampai tak bisa tidur karena terlalu lama telepon.
Akhirnya mereka menikah di tahun 2013 dan kini Pak Tarno serta sang istri diketahui telah memiliki seorang anak.
Ia juga mengatakan sang anak sangat mirip dengan ibunya.
"Niru emaknya dia perempuan," tuturnya.
"Dia bakal tinggi kayak ibunya, terus kulitnya putih kayak ibunya. Kalau saya kan hitam. Syukurlah niru emaknya," kata Pak Tarno.
GridPop.ID (*)