Meski demikian tak semua orang tahu kisah di balik pembutan Patung Pancoran, termasuk siapa yang menjadi modelnya.
Awalnya seorang wanita diusulkan untuk menjadi model Patung Pancoran.
Usul tersebut datang dari Hoegeng yang merupakan seorang mantan Kapolri.
Tapi usulan tersebut kemudian ditolak Soekarno mentah-mentah, pasalnya menurut Soekarno jika modelnya wanita bisa masuk angin.
"Kalau wanita, tantang angin begitu, ya bisa pilek terus," canda Soekarno.
Edhi Sunarso pun bertanya kepada Soekarno.
"Modelnya siapa, pak?" tanya Edhi Sunarso.
Mendapatkan pertanyaan itu dari Edhi Sunarso, Soekarno langsung menjawabnya.
"Ya, sudah kamu saja!" jawab Soekarno.
Edhi Sunarso pun berusaha mengelak saat mendengar jawaban Soekarno seperti itu.
"La, wong elek ngene (lha, orang jelek begini)," elak Edhi Sunarso.