Find Us On Social Media :

Masa Jabatan Presiden Jokowi Hampir Berakhir, Iriana Jokowi Sudah Mulai Kemasi Barang di Istana Negara, Gibran Rakabuming: Sebagian Sudah Dikirim ke Solo

By Lina Sofia, Rabu, 18 Mei 2022 | 18:22 WIB

Iriawa Jokowi sudah kemasi barang di istana dan sebagian sudah dikirim ke Solo.

GridPop.ID - Selama ini keluarga Presiden Republik Indonesia, Jokowi memang selalu menjadi sorotan.

Termasuk sosok putra sulung Jokowi yang kini mengikuti jejak sang ayah terjun ke dunia politik, Gibran Rakabuming sebagai Wali Kota Solo.

Tak sampai di situ saja, selain karena saat ini menjabat sebagai pimpinan daerah, Gibran pun sering dikaitkan dengan jalan politik Jokowi.

Termasuk saat munculnya isu mengenai perpanjangan masa jabatan Jokowi sebagai Presiden, Gibran Rakabuming menyikapi bergulirnya wacana tersebut.

Dilansir dari Tribunnews.com, Gibran yang juga menjabat Wali Kota Solo menegaskan dirinya menolak adanya wacana tiga periode masa jabatan Presiden.

Bahkan menurut dia, saat ini ibunya, Iriana Joko Widodo sudah mengepak barang untuk dikirim ke kampung halaman di kota Solo.

"Iya sudah mulai packing, sudah kemas-kemas. Kan nyat meh rampung to (kan memang sudah mau selesai jabatannya)," kata Gibran, Selasa (17/5/2022).

Pengemasan barang-barang di Istana Presiden yang akan dibawa pulang ke Solo itu dilakukan mengingat masa kepemerintahan Presiden Joko Widodo yang akan berakhir tahun 2024.

Menurut Gibran, selain pengemasan barang, sejumlah barang juga sudah dikirim ke rumah Jokowi di Sumber, Banjarsari, Solo.

Baca Juga: Biasanya Lekat dengan Kesederhanaan, Presiden Jokowi Beli Barang Mahal Ini Demi Ulang Tahun sang Istri, Respon Tak Terduga Iriana Jadi SorotanDirinya juga mengakui sudah ada sejumlah barang yang dikirim oleh ibunda.

"Barang-barang udah dicicil, ada yang dikirim juga banyak," ujarnya.

Proses packing tersebut, lanjutnya, juga termasuk barang milik Presiden Jokowi.