Find Us On Social Media :

Bakal Ikuti Jejak Deddy Corbuzier, Gus Miftah Ungkap Azka Corbuzier Akan Menjadi Mualaf: Doakan Bulan Ini

By Veronica S, Sabtu, 21 Mei 2022 | 18:22 WIB

Azka Corbuzier dan Deddy Corbuzier

GridPop.ID - Pembawa acara Deddy Corbuzier sempat menjadi sorotan beberapa waktu lalu.

Hal tersebut lantaran salah satu konten Deddy Corbuzier mengenai pasangan sesama jenis.

Tak hanya menimbulkan kontroversi, Deddy Corbuzier juga menerima teguran dari Gus Miftah.

Baru-baru ini, Gus Miftah mengisi pengajian yang disiarkan dalam kanal YouTube Masjid Jami' Teluk.

Dilansir dari Tribun Style, awalnya, ia sempat menyinggung soal Deddy yang menerima kritik karena memutuskan mengajak pasangan sesama jenis sebagai tamu podcast.

"Saya sampaikan ke Mas Deddy pelan-pelan. 'Tolong kamu take down, kamu hapus.' Akhirnya apa yang terjadi? Alhamdulillah Mas Deddy menghapus video tentang LGBT," ujar Gus Miftah dilansir dari YouTube Masjid Jami' Teluk, Sabtu (21/5/2022).

Akibat tindakan Deddy itu, sebenarnya banyak orang ingin memenjarakannya meski ia sudah menghapus video dan meminta maaf.

Namun, Gus Miftah hanya bisa kembali mengingatkan kalau Deddy baru beberapa tahun ke belakang ini menjadi mualaf.

"Hari ini orang masih teriak-teriak nggak terima. Deddy harus diproses secara hukum. Saya bilang, 'Deddy itu mualaf baru 3 tahun. Masuk Islam baru 3 tahun'," jelas Gus Miftah.

Baca Juga: Heboh! Gegara Deddy Corbuzier Undang Pasangan LGBT ke Podcast, Sosok Gus Miftah Ikut Diserang Netizen: Saya Minta untuk di Takedown!

 

Pembicaraan itu pun lalu beralih kepada Azka Corbuzier.

Menurut bocoran Gus Miftah, ternyata Azka akan segera mengikuti jejak sang ayah menjadi mualaf.

Rencananya Azka akan masuk Islam pada bulan Mei ini.

"Dan ini pertama kali di Demak saya sampaikan. Doakan bulan ini (Mei), Azka Corbuzier masuk Islam, anaknya Deddy Corbuzier," bocor Gus Miftah.

Informasi itu pun hanya sampai situ saja, sebab Gus Miftah tak memberi detail seperti kapan dan di mana tepatnya proses pengislaman Azka Corbuzier.

Di pengajian tersebut, ia pun kembali menegaskan tak pernah mengajak Deddy Corbuzier masuk Islam.

"Saya tidak pernah ngajak Deddy Corbuzier masuk Islam. Tapi dengan cara yang baik, dengan nasihat yang baik, dia masuk Islam," tandas Gus Miftah.

Dilansir dari artikel Kompas TV pada April 2021, Deddy Corbuzier sempat mengatakan keinginan agar Azka Corbuzier meyakini agama Islam.

Namun Deddy Corbuzier tidak mau meminta sang anak untuk berpindah keyakinan begitu saja.

Baca Juga: Sendirinya Mencak-mencak Diblokir Deddy Corbuzier, Luna Maya Justru Jemawa Lakukan Hal Serupa pada Penyanyi Ini, Alasannya Bikin Geregetan

 

Sang anak memang masih memeluk agama Kristen seperti keyakinannya dulu.

Bermula saat Habib Husein Ja'far Al Hadar menyinggung soal agama Azka Corbuzier.

"Punya keinginan anak mualaf nggak?" tanya Habib Husein Ja'far Al Hadar.

"Kalau Habib tanyanya ingin, ya ingin. Tapi gue belajar dari dahulu. Gue dari mualaf bukan karena disuruh. Gue mualaf karena ketemu teman-teman yang positif Islamnya," kata Deddy Corbuzier saat berbincang dengan Habib Husein Ja'far Al Hadar di kanal YouTube Cahaya Untuk Indonesia.

Menurut Deddy Corbuzier, Azka Corbuzier sudah mengenal tiga agama saat dirinya remaja, yaitu Islam, Katolik dan Buddha.

Hingga saat ini, Deddy Corbuzier dan mantan istrinya, Kalina Oktarani, tidak pernah mau memaksakan sang anak untuk memeluk agama tertentu.

"Nah saya berharap anak saya melihat saya seperti ini, dia kan baru 14 tahun, akil baligh juga belum. Nantinya dia bisa mencontoh sendiri. Dibandingkan saya otoriter, gue dahulu kalau digituin juga pasti menghindar," sambungnya lagi.

Seperti diketahui, Deddy Corbuzier memutuskan masuk Islam pada 21 Juni 2019.

Dia dibimbing menjadi mualaf oleh Gus Miftah di Pesantren Ora Aji, Yogyakarta.

Baca Juga: Tidak Hanya Sekedar War, Bergabung dengan Fandom KPop Ternyata Beri Manfaat Tak Terduga Bagi Kesehatan Mental, Ini Buktinya!

GridPop.ID (*)