Unggahan ini pun dibanjiri ucapan duka cita warganet.
"Separuh hatinya berasa hilang beliau,langkahnya berat kliatannya,"komen akun @annetanos
"berjalan seperti melayang tidak terasa napak.. pernah merasakan kehilangan darah daging yg msh ddlem kandungan...yg kuat ya pak ibuk gubernur n dek zara.." tulis @azkia_mayasari26.
"Ya Allah tabah dan kuat kan Ya Allah..,"tulis akun @amalia19417.
Meski sudah menyatakan meninggal, pihak keluarga berkeinginan untuk terus mencari keberadaan Eril.
Diberitakan Kompas.com, menyebutkan jika Elpi Nazmuzaman, adik kandung Ridwan Kamil, akan menjadi perwakilan keluarga untuk memantau pencarian Eril.
"Jadi hari ini saya berada di Swiss sudah sejak hari kemarin ditugaskan oleh pihak keluarga dan pak Ridwan Kamil untuk melanjutkan pemantauan sekaligus mengkoordinasikan berbagai hal yang diperlukan untuk mencari Eril," ucap Elpi dalam konferensi pers virtual dari Swiss, Jumat (3/6/2022) pagi.
Elpi menuturkan, setelah lebih dari sepekan dilakukan, otoritas Kota Bern mengubah status pencarian Eril dari mencari orang hilang (missing person) menjadi orang tenggelam (drowned person).