Find Us On Social Media :

Suasana Pernikahan Berubah Tegang, Bocah Laki-laki Menangis Tersedu-sedu hingga Enggan Lihat Mempelai Wanita, Terkuak Alasannya Bikin Syok

By Andriana Oky, Sabtu, 4 Juni 2022 | 11:02 WIB

Ilustrasi bocah menangis

GridPop.ID - Pernikahan harusnya menjadi momen membahagiakan. Tak hanya untuk kedua mempelai namun dengan anggota keluarga lainnya.

Sayangnya hal terbalik justru dialami oleh seorang bocah laki-laki asal Cina ini.

Bocah laki-laki itu berderai air mata di acara pernikahan kakak laki-lakinya.

Melansir TribunStyle.com diungkapkan video bocah laki-laki yang menangis di pernikahan kakaknya sampai viral di media sosial.

Diketahui pernikahan ini terjadi di provinsi timur Jiangsu, Cina.

Bocah yang mengenakan setelan jas lengkap itu menangis tersedu-sedu saat kedua mempelai masuk ke pelaminan.

Akibatnya semua orang berempati dan mengira bahwa bocah tersebut terharu dengan pernikahan sang kakak.

Usut punya usut penyebabnya bukanlah hal tersebut. Bocah tersebut menangis lantaran mengetahui istri kakanya adalah wali kelasnya.

Menyadari dia akan tinggal serumah dengan wali kelasnya, bocah itu tidak bisa menahan air matanya karena membayangkan masa depannya yang menyedihkan.

Baca Juga: Panas Lihat Wenny Ariani Bongkar Masa Lalu Saat Tinggal Satu Atap dengan Rezky Aditya Tanpa Ikatan? Ciki Mendadak Unggah Foto Pernikahan Sambil Tuliskan Pesan Menohok, Respon Sang Suami Jadi Sorotan