GridPop.ID - Berawal dari kecurigaan ibu kos, aksi keji sejoli di Makassar terbongkar.
Ternyata aroma tidak sedap yang mirip terasi itu berasal dari janin bayi yang digugurkan NM karena malu memiliki anak haram hasil hubungan di luar nikah dengan kekasihnya.
Tidak langsung membuangnya, NM lantas menyimpan janin bayi dalam kotak makan sejak 2012.
Melansir dari Tribun Jakarta, kejadian ini pertama kali diketahui pada Sabtu (4/6/2022).
Saat itu ibu kos bernama Nulfah Anugrahwaty (35) merasa curiga dengan aroma tidak sedap mirip terasi dari kamar NM yang sudah ditinggalkan sejak Desember 2021 lalu.
NM sudah tak lagi menempati kamar kos Bunda Ulfah di Jalan Balangturungan, RT 003, RW 008, Kelurahan Daya, Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar, Sulawesi Utara sejak enam bulan lalu.
NM minggat lantaran tidak lagi mampu membayar kamar kontrakan.
"NM bilang mau ke Kendari refreshing dulu waktu Desember tahun 2021,"
"Namun sejak pergi, ia tidak pernah lagi kembali hingga sekarang sehingga kamar tersebut menunggak hingga lima bulan," kata Bunda Nulfah, dikutip dari Tribun Timur.
Bunda Ulfah pun mengecek kamar tersebut untuk mencari sumber bau yang menusuk hidungnya.
Rupanya, asal bau bak terasi itu muncul dari sebuah kardus yang ditinggalkan NM.