Kini JB sedang menjalani terapi pemulihan sebelum kembali lagi menghibur para fans.
Menurut Justin, kondisi wajahnya akan kembali seperti semula tapi butuh waktu.
"Semuanya akan kembali normal, hanya butuh waktu saja. Aku melakukan senam wajah agar bisa kembali normal," tutur pelantun lagu One Time itu.
Lantas apakah sebenarnya Ramsay Hunt Syndrome yang diderita Justin Bieber?
Melansir Tribunnews.com, sindrom tersebut terjadi pada orang yang pernah menderita cacar air.
Penyebab sindrom Ramsay Hunt adalah virus yag disebut herpes zoster oticus.
Tidak seperti cacar air, ruam herpes zoster di dekat saraf wajah di dekat telinga Anda dapat menyebabkan komplikasi lain, termasuk kelumpuhan wajah dan sakit telinga.
Gejala yang paling terlihat dari sindrom Ramsay Hunt adalah ruam herpes zoster di dekat satu atau kedua telinga dan kelumpuhan abnormal di wajah.
Sindrom ini membuat wajah mengalami kelumpuhan pada sisi wajah yang terkena ruam hepres zoster.
Saat wajah mengalami kelumpuhan, otot-otot terasa lebih keras atau tak bisa dikendalikan, seolah-olah kehilangan kekuatan.
GridPop.ID (*)