Di sisi lain, sikap Nikita saat kediamannya disatroni sejumlah aparat kepolisian menuai sorotan.
Dilansir dari Tribun Seleb, wanita yang akrab disapa Nyai tersebut begitu santai dan masih bisa live Instagram.
Bahkan melalui siaran langsung tersebut Nikita menjawab sejumlah pertanyaan netizen yang penasaran sebenarnya apa yang terjadi di rumah sang artis.
Tak sampai di situ, Nyai juga memberikan tanggapan terkait tudingan yang menyebut jika dirinya sengaja bersembunyi di dalam rumah dan tak berani keluar.
Menjawab tudingan tersebut, Nyai menunjukkan rekaman video di ponselnya saat ia menemui para aparat kepolisian di depan rumahnya.
"Selama bukan kasus gembong narkoba, pembunuhan, ngerampok gue mah selon nyamperin tuh," kata Nikita Mirzani dalam live Instagram, dikutip Tribunnews.com, Rabu (15/6/2022).
"Abis gue samperin mereka maksa masuk ke rumah," terangnya.
Diakui kekasih John Hopkins, ia sama sekali tak takut lantaran tak merasa bersalah.
"Ini gue santai, ngapain takut lu (netizen) pada gimana sih?," bebernya.
"Kalau ada yang mau nangkep gue tangkep aja sesuai prosedur. Jangan masih sebagai saksi udah ditangkep," jelasnya.
Diduga pihak kepolisian menyatroni kediaman Nyai terkait laporan Mahendra Dito soal laporan dugaan pencemaran nama baik yang dilakukan Nikita.
GridPop.ID (*)