Find Us On Social Media :

Biodata Artis Donny Suhendra, Gitaris Jazz Senior Asal Bandung yang Meninggal Dunia Akibat Komplikasi, Ini Perjalanan Kariernya di Industri Musik Tanah Air

By Lina Sofia, Senin, 20 Juni 2022 | 11:42 WIB

Gitaris Donny Suhendra meninggal dunia.

GridPop.ID - Kabar duka datang dari industri musik Tanah Air.

Gitaris senior yang juga musisi jazz asal Bandung, Jawa Barat, Donny Suhendra meninggal dunia.

Donny Suhendra meninggal dunia pada Minggu (19/06/2022) diusianya 61 tahun akibat komplikasi penyakit yang dideritanya.

Berikut biodata artis Donny Suhendra yang teah dirangkum GridPop.ID dari Tribunnewswiki.com.

Donny Suhendra lahir di Bandung pada 9 November 1960.

Dalam kariernya, dia pernah menjadi session player dalam mengisi gitar beberapa musisi top tanah air, seperti Iwan Fals hingga Ahmad Dhani.

Donny Suhendra mengenyam pendidikan di Institut Teknologi Bandung (ITB) mengambil jurusan Seni Rupa dan Desain.

Ia masuk ITB pada tahun 1978 dan lulus pada 1982.

Donny Suhendra sudah mulai berkarier sebagai gitaris pada tahun 1977.

Baca Juga: Biodata Artis Ridho Illahi, Aktor Tampan yang Sudah Bintangi Lebih dari 100 Judul FTV dan Film, Dulu Heboh Sempat Digerebek di Hotel dengan Wanita Bersuami

Kala itu, ia menjadi gitaris WE band.

Dia juga sempat mendirikan beberapa group band, di antaranya Krakatau hingga Adegan band.

Tak sampai di situ, Donny juga sempat menjadi gitaris Java Jazz pada tahun 1991.

Sudah malang melintang sebagai gitaris, Donny sempat membuat album solo bertajuk "Di sini Ada Kehidupan" pada tahun 1999.

Tahun 2006, dia juga turut andil dalam pembuatan album Syaharani & the Queenfireworks.

Untuk saat ini, Donny Suhendra tergabung dalam Nera Band Ivan Nestorman, Krisna Prameswara, dan Adi Dharmawan.

Sebagai musisi dan gitaris, Donny Suhendra juga pernah memperoleh beberapa penghargaan.

Ia pernah meraih penghargaan sebagai Gitaris Terbaik di Indonesia dari Yamaha Light Music Contest pada tahun 1985.

Melansir dari Tribun Seleb, anak Donny Suhendra, Redy Mahendra mengatakan ayahnya tutup usia setelah dua pekan dirawat di rumah sakit.

Baca Juga: Biodata Artis Revi Mariska, Pemain Sinetron Laga Kolosal Angling Darma yang Terciduk Ngamen Buat Bayar Makan dan Parkir

Donny, kata Redy, menghembuskan nafas terakhir di rumah sakit pada Minggu pukul 09.51 WIB.

Selama di rumah sakit, kondisi Donny Suhendra terus memburuk. 

"Kita kemarin di ICU sudah dua mingguan. Dan itu kondisinya memang semakin hari semakin kritis, bukan membaik gitu," kata Redy, dikutip dari Kompas.com. 

Terkait penyebab meninggalnya sang ayah, Redy mengatakan ayahnya meninggal akibat komplikasi penyakit yang diderita.

"Kronologi kalau penyakit enggak bisa dijelasin secara detail. Tapi beliau sudah mengidap penyakit, sudah komplikasi gitu sudah macam-macam," jelasnya. 

Jenazah Donny Suhendra kemudian dimakamakan di TPU Marabunta, Tangerang Selatan.

Baca Juga: Biodata Artis Bront Palarae, Aktor Malaysia yang Kerap Main di Film Joko Anwar, Mulai Pengabdi Setan Hingga Gundala!

GridPop.ID (*)