GridPop.ID - Setelah 14 tahun menjalani hidup sendiri, Ikke Nurjanah akhirnya menikah lagi dengan seorang pria bernama Karlie Fu.
Ikke Nurjanah dan Karlie Fu resmi menjadi sepasang suami istri pada Januari 2021, namun keduanya baru mengumumkan pernikahan mereka pada 5 Februari.
Sebelum menikah dengan Karlie Fu, Ikke Nurjanah pernah mengarungi biduk rumah tangga dengan Aldi Bragi namun kandas di tengah jalan.
Dari pernikahan tersebut, Ikke dan Aldi dikaruniai seorang anak perempuan bernama Siti Adira Kinaya.
Dilansir dari Kompas.com, Ikke Nurjanah mengatakan, memilih Karlie menjadi suaminya karena mereka punya persepsi dan visi misi yang sama tentang kehidupan.
“Ke depan mau apa dan bagaimana. Ya bahwa kami punya ketertarikan dan aku bilang kami bukan anak-anak lagi. Aku tahu usia aku juga bukan usia yang harus gimana-gimana, sudah lewat semuanya,” ujar Ikke.
Selama proses perkenalan, Ikke Nurjanah kerap menekankan pada Karlie Fu untuk menjalin hubungan dengan serius.
Setelah makin dekat dengan Karlie, Ikke mengatakan, Tuhan mempermudah hubungan mereka. Bahkan, keluarga dan sahabat-sahabat mereka mendukung.
Oleh karena itu, Ikke Nurjanah dan Karlie Fu akhirnya memutuskan untuk menikah pada Januari.