Find Us On Social Media :

Heboh! Revlon Bangkrut di AS Diduga Karena Masalah Keuangan hingga Tingginya Persaingan dengan Brand Kosmetik Kekinian, Pihak Revlon Indonesia Angkat Bicara

By None, Rabu, 22 Juni 2022 | 12:32 WIB

Ilustrasi kosmetik Revlon

GridPop.ID - Siapa sih yang tak kenal dengan brand kecantikan Revlon?

Ya, kabar yang beredar menyebut bahwa Revlon bangkrut.

Tentu saja hal itu langsung menjadi sorotan terlebih bagi para beauty enthusiast.

Bukan tanpa sebab, Revlon dikenal memiliki koleksi makeup yang sangat beragam.

Selain itu juga banyak wanita yang kadung jatuh cinta dengan brand satu ini.

Lantas apa penyebab Revlon bangkrut dan bagaimana tanggapan Revlon Indonesia?

Dikutip dari Kompas.com, kabar Revlon bangkrut ini disebabkan karena brand kecantikan yang berdiri sejak 1932 tersebut mengalami masalah keuangan.

Lebih tepatnya, masalah keuangan tersebut dipantik karena adanya kenaikan harga bahan baku produknya.

Akibatnya, Revlon mengajukan pailit atau kebangkrutan di pengadilan Amerika Serikat.

Baca Juga: Usaha Laundry Bakal Bangkrut Kalau Orang Tahu Rahasianya, Ternyata Ini Cara Cuci Bersih Handuk Kotor, Dijamin Seperti Baru!

Selain masalah keuangan karena mahalnya bahan baku, pihak Revlon Amerika Serikat juga mengaku kesulitan dalam mencari pasokan bahan baku.

Robert Caruso selaku Kepala Restrukturisasi Revlon menjelaskan bahwa gangguan pasokan bahan baku tersebut memengaruhi produksi kosmetik.

“Ini telah menyebabkan kekurangan bahan-bahan yang diperlukan di seluruh portofolio perusahaan,” ungkapnya dikutip dari Kompas.com.

Lebih lanjut Robert Caruso menjelaskan bahwa untuk memproduksi satu tabung lipstik Revlon membutuhkan 35 hingga 40 bahan baku dan suku cadang.

Selain itu, brand kecantikan satu ini juga membutuhkan setidaknya 575 juta dollar AS dari pemberi pinjaman yang ada untuk mendukung operasi sehari-hari.

Persaingan ketat dengan brand kecantikan lain

Selain masalah keuangan dan bahan baku, Revlon juga bersaing ketat dengan hadirnya berbagai jenis brand kecantikan lokal maupun internasional di pasar Amerika Serikat.

Belum lagi dengan hadirnya kosmetik dari para pesohor Hollywood yang kini makin diminati.

Beberapa brand kecantikan dari pesohor Hollywood yang bersaing ketat dengan Revlon di Amerika Serikat di antaranya Fenty Beauty dan Kylie Cosmetics.

Baca Juga: Dituduh Bangkrut Serta Jatuh Miskin, Pak Tarno Justru Berhasil Poligami Pramugari Seksi hingga Lahirkan Putri Cantik Mirip dengan sang Istri

Tanggapan Revlon Indonesia

Kabar Revlon bangkrut juga mengejutkan beauty enthusiast di Indonesia. Pasalnya produk Revlon juga menjadi salah satu yang diminati di tanah air.

Menanggapi kabar kebangkrutan Revlon di Amerika Serikat, melalui akun Instagram resminya, Revlon Indonesia memberikan tanggapan.

Revlon Indonesia sebelumnya mengucapkan terima kasih atas kesetiaan beauty enthusiast pada brand satu ini.

“Terima kasih untuk cinta dan kesetiaan teman-teman pada Revlon Indonesia,” tulisnya pada caption.

Kemudian, Revlon Indonesia menyampaikan bahwa produknya akan tetap bisa didapatkan.

Selain itu, pihaknya juga menjelaskan bahwa Revlon Indonesia akan tetap beroperasi seperti biasa.

“Karena dukungan teman-teman, Revlon Indonesia akan tetap beroperasi seperti biasa. Kami akan tetap menyediakan Produk favorit berkualitas dan terus meluncurkan Produk inovasi terbaru.”

Seperti dikutip dari CNBC, Revlon Indonesia sendiri berada di bawah naungan PT Tempo Scan Pacific Tbk (TSPC).

Baca Juga: Jatuh Miskin Usai Usaha Suami Bangkrut, Wanita Ini Rela Kerja pada Mantan Supir, Kisahnya Viral hingga Tuai Sorotan Netizen: The Real Roda Kehidupan Berputar!

Nah, itulah penjelasan singkat mengenai tanggapan Revlon Indonesia terkait kabar Revlon bangkrut di Amerika Serikat.

Jadi bagi para penggemar setia produk Revlon di Tanah Air, tak perlu khawatir ya.

Sebab, kamu tetap bisa mendapatkan produk kosmetik Revlon baik di outlet favoritmu maupun e-commerce.

GridPop.ID (*)

Artikel ini telah tayang di Parapuan.co dengan judul Kabar Revlon Bangkrut di Amerika Serikat, Revlon Indonesia Beri Tanggapan