"Bisakah kita berbicara tentang bagaimana Cinta Laura menangani itu dengan cara yang tepat seperti dia RATU," tulis @aebabysky.
"Kita semua butuh seseorang seperti Cinta Laura dalam hidup kita," timpal @privwxyz.
"Cinta Laura definisi perempuan pinter, cara dia bicara, cara dia menenangkan sahabatnya, itu membuatnya begitu menarik dan bikin takjub liatnya," komen @eanhypen.
Usai menenangkan Widy, Cinta lantas mengeluarkan uneg-unegnya tentang buruknya penanganan kasus pelecehan seksual di Tanah Air.
"Kalo boleh jujur, ini yang membuat aku sangat-sangat sakit hati dan marah," ucap Cinta Laura seperti yang dikutip dari tayangan yang sama via GridPop.ID.
Ia begitu kesal karena korban pelecehan seksual justru dibuat seolah kecil hati. Bahkan tak jarang korban yang harus menyampaikan permintaan maaf.
"Di sini lah aku melihat bukti nyata bahwa di negara kita korban pelecehan, kekerasan perempuan maupun laki-laki, tapi mayoritas perempuan ya.
Saking takutnya untuk speak up, mereka jadi yang minta maaf. Dan membuat aku berpikir, kok bisa ya?" tandasnya tegas.
Cinta berujar bahwa Widy sampai-sampai menganggap insiden yang menimpanya merupakan aib.
"Tadi Widy bilang, 'Karena aku udah dewasa aku merasa hal yang sudah terjadi padaku adalah aib', sumpah pengin nangis, kok bisa ya," kata Cinta Laura.
Meski orang sudah tahu Widy pernah dilecehkan, tapi mereka malah tega berbuat semena-mena termasuk di lingkungannya sendiri.
GridPop.ID (*)