GridPop.ID - Nathalie Holshcer tampaknya sudah mantap dengan keputusannya menggugat cerai Sule.
Dua tahun membangun biduk rumah tangga dengan Sule, Nathalie Holscher memutuskan untuk berpisah.
Mengutip Grid.ID, Nathalie Holscher sudah memasukkan berkas gugatan perceraiannya terhadap Sule di Pengadilan Agama Cikarang.
Sidang cerai perdana keduanya rencananya akan digelar pada Rabu (20/7/2022) mendatang.
"Iya, kalau kedua pihak atau kuasa hukumnya hadir, nanti akan ada upaya untuk mediasi," ujar Maman Suherman selaku Panitera PA Cikarang saat Grid.ID temui, Kamis (7/7/2022).
"Kedua pihak dipanggil sidang pada 20 Juli 2022," imbuhnya.
Proses mediasi berupaya untuk penyelesaian perkara melalui perundingan untuk memperoleh kesepakatan para pihak.
Hasil mediasi bisa berujung damai atau sepakat berpisah.
"Bisa saja rujuk kembali karena ini kan baru pertama. Permasalahannya di mediasi itu ada upaya untuk mendamaikan jangan sampai perceraian," ucap Maman Suherman.
Keputusan Nathalie Holscher untuk bercerai sudah disepakati oleh Sule.
Hal tersebut diungkap Nathalie saat hadir di podcast Uya Kuya.
Ia mengungkapkan sebelum keluar dari rumah suaminya, Nathalie sempat meminta izin Sule.
Diakuinya Sule sama sekali tidak mencegah atau menahannya agar mengurungkan niat untuk bercerai.
"Akang bilang 'nanti kalau kamu udah ngurusin semuanya, langsung aja ke lawyer aku," ujar Nathalie menirukan ucapan Sule seperti yang dikutip via TribunJabar.ID.
"Tidak ditahan?" tanya Uya.
"Enggak, Ya sudah katanya (Sule)," jawab Nathalie Holscher.
Mendengar hal tersebut Uya Kuya pun ikut bersedih.
Ia lantas menanyakan sikap Nathalie Holshcer jika Sule meminta maaf dan memintanya kembali.
"Kalau misalnya Kang Sule datang lagi ke kamu 'oke kita perbaiki, jalani lagi.' Masih ada kesempatan itu nggak?" tanya Uya Kuya.
Nathalie dengan tegas menolak hal tersebut.
"Enggak," jawab Nathalie.
"Walaupun Kang Sule minta maaf?" tanya Uya lagi.
"Enggak apa-apa minta maaf, aku kan juga pasti ada banyak banget salah. Aku juga minta maaf," ucap Nathalie dengan suara bergetar.
GridPop.ID (*)