Find Us On Social Media :

HARU! Via Vallen Resmi Menjadi Istri Chevra Yolandi, Ayah sang Biduan Tak Kuasa Tahan Air Mata Sebelum Nikahkan sang Anak, Hal Ini Jadi Penyebabnya

By Ekawati Tyas, Jumat, 15 Juli 2022 | 18:32 WIB

Pernikahan Via Vallen dan Chevra Yolandi.

GridPop.ID - Tangis ayah Via Vallen pecah sebelum si biduan resmi dinikahi sang kekasih, Chevra Yolandi.

Via Vallen dan Chevra Yolandi resmi menjadi pasangan suami istri pada, Jumat (15/7/2022).

Melansir Grid.ID, akad nikah Via Vallen dan Chevra Yolandi dilangsungkan di Hotel JW Marriot Surabaya, Jawa Timur.

Menteri BUMN Erick Thohir dan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono didapuk sebagai saksi dalam momen sakral tersebut.

Diketahui Chevra memberikan mas kawin uang sebesar 1507 Eyro, emas 157 gram, dan alat salat.

“Saya terima nikah dan kawinnya Maulidia Octavia binti Muhammad Arifin dengan mas kawin tersebut dibayar tunai,” ucap Chevra, Jumat (15/7/2022),

“Sah, alhamdulillah,” sahut saksi-saksi yang hadir.

Via Vallen yang menyaksikan Chevra melalui layar tak kuasa menahan tangis haru.

Sebelum akad nikah digelar, Muhammad Arifin yang tak lain adalah ayah Via menyampaiakan harapannya.

Baca Juga: Selangkah Lagi Sah Jadi Suami Istri, Via Vallen Gelar Prosesi Siraman, Ini Rangkaian Prosesi Nikahan sang Biduan yang Digelar 5 Hari Berturt-turut

Melansir Tribun Seleb, tangis Muhammad Arifin pecah sebelum menikahkan anak tercintanya tersebut.

Mome itu terjadi kala Via meminta doa restu saat acara pengajian.

Muhammad Arifin lantas mendoakan agar rumah tangga anak dan menantunya dapat lancar.

"Insyaallah 15 Juli 2022 kami akan menikahkan putri kami dengan pria pujaan hatinya Chevra Yolandi.

Kami mohon doa restu dari para hadirin sekalian, mendoakan perjalanan dari awal sampai akhir berjalan lancar," harap Muhammad Arifin, dikutip dari YouTube Indosiar, Jumat (15/7/2022).

"Semoga Allah menjadikan keluarganya sakinah mawaddah warrahmah," lanjutnya.

Diberitakan sebelumnya, prosesi pernikahan Via dan Chevra telah dimulai sejak Rabu (13/7/2022).

Keduanya memilih adat Jawa dalam prosesi pernikahan tersebut.

Sebelum menggelar konferensi pers pada Rabu (13/7/2022), kedua mempelai menjalani proses temu manten pukul 09.45.

Baca Juga: Fantastis! Pernikahan Via Vallen Akan Digelar 5 Hari Berturut-turut dan Disiarkan secara Live di TV, Ini Rangkaian Acaranya

Kemudian siang harinya barulah kedua mempelai dijadwalkan akan menggelar konferensi pers.

Lalu Via dan Chevra akan melakukan proses midodareni pada, Sabtu (16/7/2022).

Lalu puncak acara yakni mapag penganten dengan adat Sunda akan dilangsungkan pada, Minggu (14/7/2022).

GridPop.ID (*)