GridPop.ID - Kabar mengejutkan datang dari artis Jessica Iskandar.
Wanita yang akrab disapa Jedar tersebut menjadi korban penipuan hingga mengalami kerugian mencapai 10 miliar rupiah.
Melansir Tribun Seleb, Jedar sudah melaporkan musibah yang menimpanya ini ke Polda Metro Jaya.
Istri Vincent Verhaag ini melaporkan seseorang berinisial CSB atas dugaan tindak pidana Pasal 378 dan atau 372 KUHP tentang penipuan.
Adapun Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan mengkonfirmasi tentang adanya kabar laporan Jedar.
Disebutkan bahwa kini laporan ibu dua anak tersebut sedang dalam proses penyelidikan pihak kepolisian.
"Benar, laporannya sudah diterima. Saat ini sedang dipelajari penyidik," kata Zulpan saat dihubungi wartawan, Kamis (14/7/2022).
Awal mula kasus ini, kata Zulpan dari rencana bisnis penitipan mobil mewah yang dilakukan Jedar dengan terlapor, CSB.
Ia menitipkan mobilnya pada CSB untuk kemudian disewakan.
"Berawal dari korban menitipkan mobil kepada terlapor yang di mana terlapor menjanjikan mobil tersebut akan disewakan kepada orang lain," terang Zulpan.
Kemudian, CSB menawarkan Jedar bisnis sewa mobil tapi istri Vincent tersebut diminta memberikan sejumlah uang demi kelancaran bisnis.
"Korban memberikan uang kepada terlapor Rp 9,8 miliar," ungkap Zulpan.
Akan tetapi, transaksi yang dijanjikan tak sesuai dengan harapan.
"Korban juga mengetahui bahwa surat-surat dari mobil tersebut sudah tidak ada, lalu mobil juga ada yang sudah diambil orang lain," katanya.
Melansir Grid.ID, Jedar menerangkan bahwa dugaan penipuan ini bermula ketika ia pindah ke Bali 2 tahun lalu.
"Jadi, penipuan ini bermula saat saya berpindah ke Bali, waktu 2020.
Saya ditawarkan untuk endorse mobil oleh Triip.id dengan skema saya dipinjamkan mobil Alphard milik Triip.id selama satu minggu dengan imbalan mempromosikan Triip.id di Instagram," jelas Jessica Iskandar dalam konferensi pers di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (14/7/2022).
Semenjak itu ia bekerjasama dengan perusahaan tersebut guna menyewakan mobilnya.
Terhitung ada 11 mobil Jedar yang kini keberadaannya entah dimana.
"Total ada 11 mobil. Uangnya 30.000 USD, (kerugian) ditotal Rp 9,853 Miliar. Ada perjanjian masing-masing," kata Jessica Iskandar.
Sebelas mobil tersebut yaitu, Alphard 5 (unit), Porsche 2 (unit), Mercedes Class S 1 (unit), Hummer 1 (unit), Land Cruiser 1 (unit), dan Mini Cooper 1 (unit).
GridPop.ID (*)