Ridwan Kamil melangkahkan kaki berlenggak lenggok layaknya model dengan membawa tas kulit serta topi dan sneakers berwarna putih.
Sementara para driver ojol tampak melemparkan senyum seraya melambaikan tangan ke kanan dan kiri.
Rupanya, kedatangan Ridwan Kamil karena undangan dari Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
"Saya sedang berada di Dukuh Atas diundang Pak Anies untuk meramaikan ruang publik di Jakarta," ujar Ridwan Kamil, Kamis (21/7/2022).
"Ternyata yang nongkrong nggak hanya anak-anak Citayam tapi juga Jawa Barat dan teman-teman driver ojol yang akan ikut fashion show," imbuhnya.
Selain ikut meramaikan Citayam Fashion Week, Ridwan Kamil juga berpesan kepada anak-anak yang main ke kawasan Dukuh Atas.
"Pesan untuk anak-anak Citayam/ Bojong Gede/ Depok, jaga kebersihan dan jangan nyampah, jaga ketertiban jangan bikin macet, pulang kembali ke rumah dan jangan meggelandang, bikin konten yang positif dan kreatif," tulis Ridwan Kamil.
GridPop.ID (*)