Find Us On Social Media :

Idap Penyakit Serius, Ruben Onsu Pasrah hingga Ungkap Kejujuran Hati pada Keluarga: Saya Masih Terus Berusaha Jadi yang Terbaik

By None, Minggu, 31 Juli 2022 | 06:01 WIB

Ruben Onsu dan keluarga

GridPop.ID - Pembawa acara Ruben Onsu pasrah ketika dirinya divonis mengidap penyakit serius.

Karena penyakit yang diidapnya, Ruben Onsu sempat dilarikan ke rumah sakit beberapa kali.

Berjuang untuk sembuh, Ruben Onsu bertolak ke Singapura untuk menjalani pengobatan.

Dilansir dari Sripoku.com, tangis Ruben Onsu tumpah ketika mengungkapkan kejujuran hati untuk keluarganya.

Kepiluan hati yang dirasakan Ruben Onsu lantaran tengah berjuang melawan sakit parah.

Dua penyakit parah diidap Ruben Onsu hingga harus menjalankan pengobatan ke Singapura.

Ruben Onsu divonis mengidap penyempitan sumsum tulang belakang dan Empty Sella Syndrome.

Kendati begitu, Ia tetap berusaha untuk tegar dan kuat di hadapan istri dan ketiga ankanya.

Disentil Irfan Hakim dalam bincang di kanal YouTube MOP Channel, Ruben Onsu mengungkapan kejujuran hatinya.

Baca Juga: Punya Nafsu Besar Saat Berhubungan Intim, Suami Syok Berat Temukan Hal Mengejutkan Saat Bongkar Lemari Pakaian Istri, Fakta di Baliknya Bikin Merinding

 

Ternyata selam ini Ruben Onsu banyak memendam perasaan pilu di balik sakit parah yang dideritanya.

Ia tak ingin keluarganya menjadi sedih dan tak mampu untuk kembali kuat lagi.

Ruben Onsu menyampaikan dari lubuk hatinya ungkapan terima kasih untuk istri tercinta yang selalu ada membersamai.

"Untuk istriku, terima kasih untuk kesabarannya, semua waktunya pasti," ujarnya dikutip Sripoku.com, Sabtu (30/7/2022).

Menjadi seorang suami, Ruben Onsu mengaku bukanlah sosok lelaki sempurna yang dianggap gagah tetap.

Namun, bersama Sarwendah, Ia berusaha semaksimal mungkin untuk menjadi sumai yang terbaik.

"Jika belum jadi yang terbaik saya masih terus berusaha untuk jadi yang terbaik," ucapnya sembari menyeka air mata.

Berusaha menutupi rasa sakit yang dideritanya, Ruben Onsu hanya tak ingin membuat Sarwendah berlinang air mata.

"Karena kamu tahu, saya tidak banyak bercerita, saya tidak mau ada air mata yang keluar," katanya.

Baca Juga: 'My Ex Wife Bunting Gede Ditinggal', Tampang Garang dengan Tubuh Penuh Tato, Siapa Sangka Chef Juna Mau Lakukan Hal Ini untuk Mantan Istri yang Dicampakan Kekasih Saat Hamil

"Tidak mau ada kesedihan, saya ingin kalau saya yang lemah, kamu yang harus kuat," lanjutnya.

Air mata Ruben Onsu makin pecah ketika ia membicarakan ketiga anaknya.

Ia tak henti-henti menyampaikan rasa terima kasih kepada putra-putrinya yang berusaha menjadi kuat untuk ada di sampingnya.

"Untuk Onyo, Thalia dan Thania, terima kasih sudah selalu memberikan hiburan untuk ayah bunda," ucapnya.

Terkhusus untuk putra angkatnya, Ruben Onsu menaruh harapan besar bisa melihat Betrand Peto tumbuh menjadi lelaki yang kuat.

"Ketika kita jatuh, bangkit lagi, selama kita mau usaha ada jalannya," ujarnya.

Tak hanya kepada istri dan anaknya, Ruben Onsu ternyata menyimpan rasa pilu untuk adik satu-satunya, Jordi Onsu.

Masa kecil yang dilalu bersama adiknya, kini kembali dirasakan Ruben Onsu ketika harus melewati cobaan sakit parahnya.

Diungkap Ruben Onsu, Jordi selalu menjadi sosok yang selalu ada untuk mendampinginya menjalani proses kesembuhan.

Baca Juga: Tak Tahu Jika Anggota TNI yang Dipacarinya Telah Beristri, Wanita Selingkuhan Kopda Muslimin Bongkar Aksi Licik Almarhum Agar Hubungan Gelap yang Dilakukannya Bisa Mulus, Tiap Bertemu Selalu di Kos

"Dulu, dia yang saya urus, yang saya gendong-gendong, sekarang dia yang urusin saya," ucapnya.

Ruben Onsu tertegun ketika mengetahui sang adik terus menyediakan waktu untuknya di sela-sela persiapan untuk lanjut S2.

"Untuk adikku, Jordi, luar biasa, saya tahu banget dia tengah mempersiapkan sekolah lagi di bulan September ini,ntapi dia urusin dulu kokonya," lanjutnya.

Kepedulian dari keluarganya membuat air mata Ruben Onsu terus berlinang.

Ia mengakui kalau kehadiran mereka membuatnya semangat untuk sembuh dan kembali merasakan bahagia.

Selain itu, Ruben Onsu juga merasa terenyuh ketika banyak orang yang mendoakannya untuk pilih.

Artikel ini telah tayang di Sripoku.com dengan judul "PASRAH dengan Sakit Parah yang Diderita, Ruben Onsu Ungkap Kejujuran Hati untuk Keluarganya: Kuat!"

GridPop.ID (*)