GridPop.ID - Belakangan salah satu bahan perawatan kulit yang bernama retinol sedang banyak digandrungi oleh semua orang.
Bagi yang belum mengerti apa itu manfaat retinol untuk kulit, maka wajib untuk simak penjelasan di bawah ini.
Sebab manfaat retinol untuk kulit ini bisa membuat kulit kita terus glowing dan cerah.
Dilansir dari Tribun Kesehatan, Retinol merupakan salah satu bahan perawatan kulit yang paling terkenal di pasaran.
Retinol adalah sejenis retinoid, kelas obat yang berasal dari vitamin A, sering disebut juga vitamin A1.
Retinol juga berasal atau terbuat dari vitamin A dan sering digunakan untuk mengobati masalah kulit dan masalah jerawat.
Mengutip Healthline, retinol tidak mengangkat sel kulit mati, bahan ini masuk ke bawah epidermis (lapisan luar kulit) ke dermis kulit.
Saat berada di lapisan tengah kulit, retinol membantu menetralisir radikal bebas.
Retinol juga bisa membantu meningkatkan produksi elastin dan kolagen yang menciptakan efek "mengencangkan".
Karena punya efek mengencangkan tersebut, retinol juga bisa mengurangi munculnya:
- Garis-garis halus
- Kerutan pada wajah