Saat polisi dan tim medis melihat kondisinya, tercium bau alkohol dari mulut korban.
Selain itu, korban tidak memakai helm sama sekali saat mengendarai mogenya tersebut.
"Korban sempat minum alkohol, sehingga kondisinya saat mengendarai sepeda motor. Dan korban langsung meninggal dunia di lokasi, karena mengalami luka parah di bagian kepala," jelasnya.
Setelah itu, jenazah korban dievakuasi dan dibawa menuju Kamar Jenazah Rumah Sakit Saiful Anwar (RSSA) Malang.
Motor yang dipakai korban, dibawa menuju Kantor Unit Gakkum Satlantas Polresta Malang Kota.
"Kami sudah menghubungi dan memberitahu pihak keluarga korban, terkait kejadian laka lantas tunggal tersebut," imbuhnya.
Dalam kesempatan tersebut, Iptu Saiful Ilmi mengimbau kepada masyarakat, untuk tetap selalu berhati-hati saat mengendarai kendaraan bermotor.
"Motor yang memiliki mesin berkubikasi besar, dibutuhkan tanggung jawab lebih saat mengendarainya. Oleh sebab itu, selalu gunakan perlengkapan keselamatan berkendara dengan lengkap seperti helm, jaket, dan sarung tangan," tandasnya.
GridPop.ID (*)