GridPop.ID - Siapa yang tidak kenal dengan Rieke Diah Pitaloka.
Rieke Diah Pitaloka adalah salah satu selebriti tanah air.
Rieke sukses menduduki kursi anggota legislatif DPR RI periode 2019-2024.
Kariernya menjadi anggota DPR bermula Rieke mencalonkan diri dalam Pemilihan Umum Legislatif tahun 2009.
Rieke pun terpilih sebagai anggota DPR RI periode 2009-2014 untuk Daerah Pemilihan Jawa Barat II. Di DPR, Rieke menjadi salah satu anggota dari Komisi IX yang berkonsentrasi pada bidang kesehatan dan kesejahteraan masyarakat.
Pada pemilu legislatif 2014, untuk kedua kalinya Rieke maju sebagai calon legislatif DPR dapil Jawa Barat VII
. Ia pun kembali lolos ke Senayan dan menjadi anggota DPR periode 2014-2019 dengan perolehan suara 255.044 suara.
Dan Selasa (1/10/2019) Rieke kembali dilantik menjadi anggota DPR RI periode 2019-2024.
Untuk ketiga kalinya, Rieke kembali dipercaya masyarakat Indonesia untuk menjadi penyalur aspirasi rakyat dan pengawas kebijakan-kebijakan eksekutif.
Vokal suarakan hak buruh Selama menjabat sebagai anggota dewan, nama Rieke cukup sering didengar. Hal ini karena sikap vokal Rieke dalam menanggapi berbagai persoalan sosial.
Ia merupakan salah satu anggota Panitia Khusus Rancangan Undang-Undang Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) yang merupakan bagian dari Sistem Jaminan Sosial Nasional (SJSN).
Rieke Dyah Pitaloka juga mendirikan sebuah yayasan yang diberi nama "Yayasan Pitaloka" yang bergerak di bidang sastra dan sosial kemasyarakatan.
Rieke juga punya kegiatan di rumah selain sebagai anggota DPR.
Melansir dari GridFame.ID, terlihat jelas bagian ruang makan dan dapur rumah Rieke.
Ruang makannya nampak cantik dengan interior bergaya American classic.
Rak dapur pun dibuat senada dengan dinding berwarna putih.
Meja makannya pun berwarna putih dengan alas piring yang senada.
Di balik pintu kaca, terdapat dapur dan juga tempat mencuci tangan.
GridPop.ID (*)