Find Us On Social Media :

Kalem Saat Terjerat Kasus Korupsi Kembali Disinggung, Angelina Sondakh Bereaksi Ketika Diroasting Kiky Saputri: Manusia itu Gak Malu Saat Lakukan Kejahatan

By Veronica S, Jumat, 5 Agustus 2022 | 12:32 WIB

Angelina Sondakh beri reaksi tak terduga saat diroasting oleh Kiky Saputri hingga ungkap rasa malu.

GridPop.ID - Artis sekaligus mantan narapidana kasus korupsi, Angelina Sondakh, bereaksi ketika diroasting oleh Kiky Saputri.

Ketika Kiky Saputri meroasting dirinya, Angelina Sondakh tak mengelak saat kasus korupsi yang pernah menjeratnya kembali dibahas.

Bahkan kepada Kiky Saputri, Angelina Sondakh mengakui bahwa manusia tidak pernah merasa malu saat melakukan kejahatan.

Reaksi Angelina Sondakh ketika diroasting Kiky Saputri tersebut lantas menjadi sorotan publik.

Dilansir dari Tribun Style, diberondong kalimat-kalimat menohok Kiky Saputri, Angelina Sondakh beri reaksi adem dan bijak.

Adapun momen Angelina Sondakh di-roasting Kiky diketahui dari tayangan program Lapor Pak! yang diunggah ulang lewat kanal YouTube Trans 7 Official, Kamis (4/8/2022).

Video wanita yang akrab disapa Angie saat di-roasting sempat viral di media sosial dan menuai komentar beragam warganet.

Beberapa warganet juga terlihat membagikan ulang potongan video saat Angie di-roasting Kiky.

Pada mulanya Kiky mengajak Angie supaya rileks dengan menarik napas panjang dan membuangnya.

Baca Juga: Siap-siap Patah Hati Nasional, Ariel Noah Diramal Bakal Segera Nikah, Inilah Wanita yang Berhasil Jadi 'Pawang' sang Lady Killer!

Kiky Saputri lantas menyinggung soal kebebasan yang kini dirasakan oleh Angie.

"Kita latihan supaya rileks dulu ya mungkin bisa ikuti saya, tarik napas pelan pelan buang, tarik lebih dalam lagi lalu buang, gimana? enak kan bisa hirup udara bebas?" ujar Kiky Saputri.

Kontan saja, Angie tertawa mendengar sekaligus spontan menjawab pertanyaan tersebut

"Enak bangetttt," jawab Angie.

Kiky lalu melanjutkan dengan materi terkait pekerjaan Angie dulu sebagai anggota DPR.

Tetapi, kariernya harus terhenti karena terjerat kasus korupsi dan dihukum 10 tahun.

"Mba Angie dulu seorang anggota DPR tapi sayang sekali harus dipenjara karena tersandung kasus korupsi, dari anggota DPR kemudian dipenjara, menurut saya kayak kenapa harus korupsi? kan enak kerjaannya cuma tidur doang," kata Kiky Saputri.

Seolah tak gentar dengan materi roasting yang dibawakan, Angie meminta Kiky melanjutkan.

"Lanjut lanjut," ujar Angie.

Baca Juga: Innalillahi Wa Innailaihi Rojiun, Komedian Senior Eddy Gombloh Tutup Usia, Terkuak Ucapannya Sebelum Tiada yang Akhirnya Jadi Kenyataan

"Saya ngikutin waktu dapet kabar Mbak Angie divonis 10 tahun, kok bisa kenapa, kenapa cuman sepuluh tahun?," ucap Kiky.

Kiky mengakui, dirinya cukup terkesima dengan perjalanan karier Angie mulai dari model, artis, hingga menjadi pemain sinetron.

Kiky lantas kembali mengingatkan soal iklan terakhir Angie sebelum akhirnya menjalani hukuman.

"Kenapa kenapa Mbak Angie, ini pasti ada sesuatu yang salah karena jujur saya ikutin perjalanan karier Mbak Angie, saya tahun dari 2001 beliau adalah Puteri Indonesia,"

"Pernah juga jadi artis sinetron, sampai ke bintang iklan. Karena saya masih inget iklan terakhirnya Mbak Angie 'katakan tidak pada korupsi'," ucap Kiky.

Angie di akhir momen lantas memberikan pesan untuk tidak meniru tindakannya.

Dirinya mengaku kini telah belajar untuk menjadi pribadi yang lebih baik lagi dan punya rasa malu.

"Pokoknya itu Ki, jangan ditiru, kadang-kadang manusia itu gak malu saat melakukan kejahatan, dan saya belajar kalau sesungguhnya manusia harus punya rasa malu," tandas Angie.

Diketahui, mantan anggota DPR dari Fraksi Partai Demokrat tersebut selesai menjalani masa cuti menjelang bebas (CMB) di Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas I Jakarta Selatan, pada Rabu (1/6/2022).

Baca Juga: Pantes Berani Lamar Anak Konglomerat MNC Group, Diam-diam Kevin Sanjaya Ternyata Seorang Miliarder Muda, Segini Taksiran Jumlah Kekayaannya

Dilansir dari Kompas.com, Angelina Sondakh sebelumnya menjalani CMB selama tiga bulan sejak awal Maret 2022 usai dipenjara selama 10 tahun atas kasus korupsi pembangunan Wisma Atlet SEA Games 2011 di Palembang.

Begitu selesai menjalani CMB, Angelina Sondakh akan melaksanakan beberapa rencana yang tertunda selama ia harus melapor diri. Salah satunya menjalani ibadah umrah.

"Rencana pasti pulang kampung ya. Tadinya kita sudah daftar umrah. Nah kebetulan dapat jadwalnya setelah aku pulang kampung nih. Jadi ke Manado dulu untuk beberapa minggu. Nah setelah itu, siap-siap umrah," ujar Angelina Sondakh dalam podcast Bapas Kelas I Jakarta Selatan, Selasa (31/5/2022).

Selain itu, Angelina Sondakh juga berencana melanjutkan pekerjaan yang telah terjadwal, tetapi belum sempat dijalani. Bahkan, mantan putri Indonesia itu berencana merilis single hingga album lagu yang telah dipersiapkan.

"Ada beberapa podcast-podcast yang harus kita terusin dengan Sapu Jagad, mantan napi juga. Walaupun dari 10 mantan napi, tujuh tergeser, tinggal tiga gitu ya. Karena mungkin snggak tahan kali ya. Galak kali akunya," ucap Angelina.

Angelina Sondakh sebelumnya mendekam di Lapas Perempuan Kelas II A, Pondok Bambu, Jakarta Timur.

Angelina awalnya divonis Pengadilan Tindak Pidana Korupsi dengan hukuman 4,5 tahun penjara serta denda sebesar Rp 250 juta.

Saat upaya hukum kasasi, Mahkamah Agung (MA) justru memperberat hukuman Angelina Sondakh dengan vonis 12 tahun penjara serta denda Rp 500 juta.

Namun, saat itu, Angelina Sondakh mengajukan Peninjauan Kembali (PK).

Baca Juga: Diancam Bakal Dibunuh, Artis Kondang Ini Langsung Beli Mobil Anti Peluru Seharga Rp 2,8 Miliar hingga Minta Lisensi Senjata Api

Akhirnya Mahkamah Agung mengurangi hukuman terhadap Angelina Sondakh menjadi 10 tahun penjara serta denda Rp 500 juta subsider 6 bulan penjara.

GridPop.ID (*)