Find Us On Social Media :

'Sesuatu yang Tidak Lazim', Penampilannya Berubah 180 Derajat, Gaya Putri Candrawathi Saat Diperiksa Usai Jadi Tersangka Disorot, Pakar Mikro Ekspresi Bongkar Fakta Ini

By Luvy Octaviani, Minggu, 28 Agustus 2022 | 13:03 WIB

Putri Candrawathi dan Ferdy Sambo

Mengingat kemunculan pertama Putri Candrawathi, Monica Kumalasari pun mengurai analisa.Bahwa Putri Candrawathi menampilkan image berbeda dengan yang pertama."Setting konteks pertama dan kedua itu jelas berbeda karena beliau sudah jadi tersangka. Jelas berbeda, dari penampilan saja sudah berbeda antara pertama dan kedua. Pertama didampingi anak, kedua outlook-nya berbeda," kata Monica Kumalasari.Kendati tak mengetahui redaksi kata-kata dari Putri Candrawathi saat hendak diperiksa, Monica Kumalasari justu menyoroti hal lain.Menurut Monica Kumalasari, pernyataan Putri Candrawathi sejatinya telah diwakili Ferdy Sambo.Ya, dalam sidang kode etik pada Kamis (25/8/2022), Ferdy Sambo banyak mengurai kata 'kami' saat mengakui kesalahannya.Kata kami itulah yang diduga dipakai Ferdy Sambo untuk mengakui kejahatannya dan sang istri."Kata-kata yang disampaikan Ferdy Sambo menggunakan kata 'kami'. Begitu juga dengan ibu (PC mengucapkan kata) 'kami' saat datang ke Mako Brimob. Pasal yang dituduhkan itu sama (pasal pembunuhan berencana), ibu dan bapak," pungkas Monica Kumalasari.Perbedaan dengan DuluMembandingkan penampilan Putri Candrawathi dulu dan sekarang, Monica Kumalasari mengurai detail.Ternyata saat pertama kali muncul di depan awak media pada awal Agustus, Putri Candrawathi sempat mengurai gestur tak lazim.

Baca Juga: Adegan Bopong Membopong Putri Candrawathi Hanya Skenario, Deolipa Sebut Dalang Selain Ferdy Sambo: Mana Ada Ajudan Bopong Bhayangkari Bintang Dua?