Find Us On Social Media :

Tips Hidup Menata Rumah Agar Tetap Rapi, Pemilihan Warna Cat Ternyata Sangat Penting!

By None, Minggu, 28 Agustus 2022 | 14:02 WIB

Tips hidup bahagia dengan menata rumah agar tetap rapi dan tertata, bagaimana caranya?

GridPop.ID - Ada tips hidup bahagia dengan menata rumah agar selalu rapi.

Tentu rumah yang selalu rapi dan tertata dengan baik menjadi harapan setiap penghuni rumah, asalkan mengetahui tips hidup untuk melakukannya.

Simak beberapa tips hidup bahagia dari menata rumah agar tetap rapi.

Untuk mewujudkan harapan tersebut, terdapat beberapa tips menata rumah agar selalu rapi.

Dikutip dari postingan akun Instagram @mitraruma_official, Senin (15/8/2022), berikut ini tips menata rumah agar selalu rapi.

1. Buat pola ruangan yang sederhana

Tips menata rumah agar selalu rapi yang pertama adalah membuat pola ruangan yang sederhana.

Menggunakan pola ruangan yang terlalu rumit hanya akan membuat rumah terasa tidak nyaman.

Untuk itu, hindarilah penggunaan pola yang terlalu kompleks atau rumit karena membuat ruangan terkesan ruwet.

Baca Juga: Biodata Artis Fatin Shidqia, Penyanyi Jebolan X Factor Indonesia Musim Pertama, Kini Cari Cuan Jadi Gamer

Minimalis dan tertata adalah kunci utama membuat hunian menjadi cantik.

2. Perhatikan pemilihan warna cat

Pilihlah warna-warna yang memang sesuai dengan konsep rumah dan juga karaktermu.

Dengan begitu, kamu tak terlalu pusing untuk memilih warna yang tepat. Jika ingin melakukan kombinasi warna cat, pertimbangkanlah dengan cermat.

Memberi warna cat yang asal-asalan dapat membuat rumah menjadi tampak membosankan.

3. Simpanlah barang-barang pada suatu tempat

Tips menata rumah agar selalu rapi selanjutnya adalah menyimpan barang-barang pada suatu tempat.

Untuk menghindari kesan berantakan, simpan barang-barang ke dalam kotak penyimpanan.

Kamu bisa terlebih dahulu menyortirnya agar memudahkanmu ketika membutuhkannya.

Baca Juga: Tampil Serba Hitam di Gedung Bareskrim, Putri Candrawathi Dicecar 80 Pertanyaan dan Kekeuh Akui Jadi Korban Pelecehan, Begini Kata Kuasa Hukum

4. Perhatikan pemilihan furnitur

Pemilihan furnitur tentunya sangat krusial. Jika menumpuk terlalu banyak furnitur, kamu bisa membuat ruangan terasa sempit dan sulit dibersihkan.

Jadi, pertimbangkan fungsi dan kegunaan dari furnitur yang hendak digunakan sebelum membelinya.

5. Memaksimalkan penggunaan klem kabel

Manfaatkanlah klem kabel dan kabel ties untuk merapikan kabel yang berantakan agar terlihat estetis dan rapi.

Kamu bisa menyamarkan klem kabel dengan menyamakan warnanya dengan kabel.

6. Pastikan sirkulasi udara terjaga dengan baik

Buka jendela setiap pagi agar cahaya matahari dan pergantian udara dapat masuk dengan lancar.

Untuk hal ini, kamu juga disarankan menggunakan pintu dan jendela yang besar.

Baca Juga: Tips Hidup Hilangkan Jerawat Punggung, Salah Satunya Hindari Kebiasaan Sejuta Umat yang Kerap Disepelekan saat Mandi

7. Meminimalisir penggunaan sekat

Tips menata rumah agar selalu rapi berikutnya yaitu meminimalisir penggunaan sekat atau partisi ruangan.

Ketika menata rumah, biarkan saja ruangan-ruangan tampak lebih lega karena hal itu dapat menimbulkan ilusi ruangan yang lebih lapang.

Untuk membedakan setiap ruangan, ini bisa dilakukan dengan menggunakan warna lantai atau karpet yang berbeda.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Tips Menata Rumah agar Selalu Rapi"

GridPop.ID (*)