Find Us On Social Media :

Gestur dan Emosi Ferdy Sambo Tuai Pertanyaan, Pakar Mikro Ekspresi Wajah Soroti Gerak-gerik Suami Putri Candrawathi saat Sidang Kode Etik: Seperti Tersenyum ke Arah Atas

By Lina Sofia, Senin, 29 Agustus 2022 | 10:32 WIB

Ferdy Sambo mengajukan banding atas putusan sidang Kode Etik Profesi Polri (KEPP) yang digelar, Kamis (25/8/2022)

GridPop.ID - Irjen Ferdy Sambo berulang kali mengungkapkan penyesalan karena telah menjadi dalang pembunuhan ajudannya, Brigadir J.

Namun, apa yang diungkap pakar ekspresi tentang penilaiannya soal isi hati Ferdy Sambo malah tampak sebaliknya.

Seperti diketahui sebelumnya beberapa hari lalu Ferdy Sambo melaksanakan sidang kode etik.

Hasil sidang kode etik Ferdy Sambo sudah diumumkan ke publik jika eks Kadiv Propam Polri itu melanggar 7 pasal sekaligus.

Akibatnya, Ferdy Sambo dipecat secara tidak hormat dari institusi Polri.

Hal itu dibacakan oleh Kepala Badan Intelijen dan Keamanan (Kabaintelkam) Polri Komjen Ahmad Dofiri yang menjadi pimpinan sidang.

"Pemberhentian dengan tidak hormat atau PTDH sebagai anggota Polri," ujarnya dikutip dari Tribunnews.com.

Kendati begitu, Ferdy Sambo pun menyampaikan bahwa dirinya akan mengajukan banding.

"Namun mohon izin sesuai dengan pasal pasal 69 PP 72 tahun 2022 izinkan kami untuk mengajukan banding," ujarnya.

Baca Juga: Jelas-jelas Kasusnya Sudah Dihentikan, Putri Candrawathi Masih Ngotot Ngaku Dilecehkan Brigadir J, Sosok Ini Bongkar Tabiat Istri Ferdy Sambo: Tukang Bohong!

Meski begitu, seorang pakar ekspresi wajah Kirdi Putra buka suara mengenai ekspresi wajah Ferdy Sambo setelah dipecat dan jadi tersangka saat sidang kode etik.

Menurutnya, Ferdy Sambo tak menunjukkan penyesalan.