Find Us On Social Media :

Bahagia Campur Kecewa Usai Cerai dari Jonathan Frizzy, Dhena Devanka Akui Trauma: Pihak Ketiga Buat Keluarga Saya Hancur!

By Veronica S, Kamis, 8 September 2022 | 12:02 WIB

Dhena Devanka lebih bahagia usai resmi bercerai dari Jonathan Frizzy?

GridPop.ID - Setelah resmi bercerai dari Jonathan Frizzy, selebgram Dhena Devanka mengakui lebih bahagia.

Meski perceraiannya diwarnai isu perselingkuhan, Dhena Devanka justru memberikan harapan manis terhadap mantan suami.

Rumah tangganya hancur karena orang ketiga, Dhena Devanka tak menampik adanya rasa trauma hingga kecewa.

Diketahui Dhena Devanka dan Jonathan Frizzy resmi bercerai pada Kamis (17/2/2022) oleh Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan.

Dikutip dari Kompas.com, bersamaan dengan putusan tersebut, Dhena Devanka mendapatkan hak asuh ketiga anak dari Jonathan Frizzy.

Majelis hakim PA Jakarta Selatan juga memerintah Jonathan Frizzy membiayai ketiga anaknya senilai Rp 30 juta per bulan di luar biaya kesehatan dan pendidikan.

Sementara, biaya kebutuhan ketiga anak bakal naik 10 persen dalam setiap tahunnya.

Dhena Devanka menegaskan bahwa ia yang menginginkan berpisah dari Jonathan Frizzy.

Walau begitu, keinginan cerainya ini telah dilalui dengan kesepakatan bersama.

Baca Juga: Tips Hidup: Meski Hemat Pangkal Kaya, Nyatanya Terlalu Ngirit Jadi Satu Tanda Penyakit Mental, Begini Penjelasan Ahli

"Ini memang kesepakatan kami berdua. Tapi, di sini saya tekankan lagi, di sini saya yang gugat cerai, bukan dia yang ceraikan saya," ucap Dhena Devanka, Kamis.

"Memang saya yang menginginkan perceraian ini," kata Dhena Devanka melanjutkan.

Ia juga menyambut bahagia putusan cerainya dengan Jonathan Frizzy. Dhena Devanka menegaskan dia berhak bahagia sama seperti Jonathan Frizzy.

"Iya dong (mulai gembira dengan status baru), saya kan pengin bahagia (seperti Jonathan Frizzy) juga, masa dia saja yang bahagia," kata Dhena Devanka.

Saat ditanya apakah Dhena Devanka akan membuka hati atau tidak setelah perceraian, Dhena menjawab dengan antusias meski tak menyatakan iya atau tidaknya.

"Siapa sih yang enggak mau bahagia?" ucap Dhena Devanka sambil tersenyum.

Dilansir dari Warta Kota, Dhena Devanka sempat menuding Jonathan Frizzy punya hubungan dengan perempuan lain jelang bercerai.

Setelah kini bercerai, Dhena Devanka berharap Jonathan Frizzy menikahi perempuan tersebut.

"Saya berharap mereka bersatu biar nggak sia-sia (selingkuh)," kata Dhena Devanka disela diskusi bersama Komunitas Antipelakor di Jalan KH Ahmad Dahlan, Kramat Pela, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (7/9/2022).

Baca Juga: Tips Hidup Sehat, Cegah Vertigo Kambuh dengan Konsumsi 5 Jenis Buah-buahan Berikut Ini, Nomor 4 Sekaligus untuk Diet

Apabila mantan suaminya yang biasa disapa Ijonk itu tidak menikahi perempuan tadi, kata Dhena Devanka, "Bisa sia-sia karena sudah menganggu kebahagiaan saya."

"Percuma (selingkuh) kalau nggak jadi (menikah)," lanjut Dhena Devanka.

Dhena Devanka merasa sudah bahagia bersama anak-anaknya setelah bercerai dengan Jonathan Frizzy.

Sesuai putusan pengadilan, Dhena Devanka mendapatkan hak asuh anak-anaknya setelah bercerai dengan Jonathan Frizzy.

Meski merasa bahagia usai cerai, Dhena Devanka mengaku trauma setelah pernikahannya yang telah berusia 10 tahun itu kandas.

"Trauma dan kecewa karena ada pihak ketiga yang membuat perkawinan dan keluarga saya hancur," kata Dhena Devanka.

Dhena Devanka merasa bersyukur mempunyai support system yang membuatnya kuat.

Jika diberikan jodoh dan menikah lagi, Dhena Devanka berharap mendapatkan pasangan yang setia.

GridPop.ID (*)