Find Us On Social Media :

Biodata Artis Jenny Zhang, Bakal Segera Sapa Penggemar Lewat Perannya di Film Horor Kalian Pantas Mati Adaptasi Dari Film Korea yang Segera Tayang Pada 13 Oktober 2022

By Luvy Octaviani, Minggu, 18 September 2022 | 08:01 WIB

Jenny Zhang

GridPop.ID - Biodata artis Jenny Zhang banyak dicari.

Bakat aktingnya sudah tak diragukan lagi, sehingga biodata artis Jenny Zhang banyak dikulik penggemar.

Dirinya akan segera menyapa penggemar lewat perannya di film horor yang berjudul 'Kalian Pantas Mati' yang merupakan adaptasi dari Film Korea berjudul Mourning Grave yang sukses di Korea Selatan pada 2014.

Dilansir dari laman kompas.com, film Kalian Pantas Mati akan tayang di bioskop Indonesia pada 13 Oktober 2022 mendatang.

Film ini tidak hanya dibintangi oleh Emir Mahira. Namun juga ada Zee JKT48, Gaby Warouw, Andrew Barret, Angel Sianturi, Farandika, Shatora Narajan, Kezia Caroline, Chelcy Clarissa.

Lalu ada Neysa Chandria, Iszur M, Randhika Djamil, Ariyo Wahab, dan Jenny Zhang.

Film horor ini mengangkat tentang beberapa murid di sekolah yang terkena bullying oleh teman-temannya.

Salah satu yang terkena bully ini adalah Raka (Emir Mahira) karena kemampuannya melihat makhluk astral atau hantu.

Karena kemampuannya itu, Raka menyukai hantu cantik bernama Dini (Zee JKT).

Biodata Artis Jeny Zhang

Dilansir dari laman tribunnewswiki.com, Jenny Zhang adalah aktris dan model Indonesia keturunan Tionghoa.

Baca Juga: 'Nggak Pulang Rumah, Malah di Kos-kosan Sama Cowok' Curhatan Suami Usai Habisi Nyawa Istrinya, Sakit Hati Diselingkuhi

Jenny memiliki nama lengkap Jenny Zhang Wiradinata.

Ia lahir di Medan, Sumatra Utara, pada 10 Agustus 1980.

Jenny Zhang memulai kariernya di dunia hiburan sejak tahun 2008.

Kehidupan Pribadi

Pada 8 Oktober 2009, Jenny menikah dengan Henry Martinus Wiradinata.

Jenny pernah bersekolah di Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Harapan Medan jurusan Manajemen Ekonomi.

Karier

Jenny memulai kariernya di dunia hiburan dengan mengikuti kontes model yang diadakan di Medan.

Pada tahun 2006, ia merantau ke Jakarta untuk mengembangkan kariernya.

Baru beberapa bulan menetap di Jakarta, Jenny telah membintangi iklan produk Pepsodent yang ditayangkan di negara Vietnam dan Cina. (1)

Karier Jenny mulai menanjak seiring dengan berjalannya waktu, ia kemudian mendapat tawaran bermain dalam film berjudul May (2008).

Baca Juga: Bak Bangkai yang Ditutupi Tercium Juga, Roro Fitria Ngaku Alami Trauma Gegara Perlakuan Andre Irawan yang Begini: Takut

Jenny banyak membintangi judul film hingga serial web Indonesia.

Beberapa film yang dibintangi Jenny antara lain A Man Called Ahok (2018), Surga yang Tak Dirindukan 3 (2021), Kukira Kau Rumah (2021), Mencuri Raden Saleh (2022), dan lainnya.

Sejak tahun 2019, Jenny juga membintangi berbagai judul serial web Indonesia, seperti Cek Toko Sebelah the Series 2 (2019), My Nerd Girl (2022), Dear Stranger (2022), dan masih banyak lagi.

Filmografi

Film

(2008) May sebagai May

(2008) Karma sebagai Ling Ling

(2013) Pintu Harmonika sebagai Imelda

(2014) Negeri Tanpa Telinga sebagai Chika Cemani

(2018) A Man Called Ahok sebagai Veronica Tan

(2019) Mantan Manten sebagai Rani

Baca Juga: Pantes Enggan Tinggal Bareng Ibu Kandung, Jeje Slebew Pilih Serumah Dengan Sosok Ini hingga Ungkapkan Alasannya: Waktunya Aku Buat Ngurusin Dia

(2019) Susi Susanti: Love All sebagai Liang Chiu Sia

(2020) Anak Garuda sebagai Yenny

(2020) Pelukis Hantu sebagai Natasha / Kuntilanak

(2020) Bidadari Mencari Sayap sebagai Lina Tan

(2021) Tersanjung the Movie sebagai Grace

(2021) Preman sebagai Ching Ching

(2021) Surga yang Tak Dirindukan 3 sebagai Angela

(2021) Kukira Kau Rumah sebagai Ibu Pram

(2021) Teka-teki Tika sebagai Sherly Winata

(2022) Satria Dewa: Gatotkaca sebagai Ibu Erlangga

(2022) Mencuri Raden Saleh sebagai Ibu Fella

Baca Juga: Biodata Artis Roro Fitria yang Kini Jadi Sorotan Setelah Gugat Cerai Suami Padahal Baru Lahiran, Merasa Diperlakukan Lebih Rendah Dari Pembantu Oleh Andre Irawan

(2022) Sri Asih sebagai Sarita Hamzah

(2022) Kalian Pantas Mati

Galang sebagai Ibu Galang

Serial web

(2019-2020) Cek Toko Sebelah the Series 2 sebagai Helen

(2020) Cek Toko Sebelah: Babak Baru 2

(2021) Paradise Garden sebagai Retta

(2022) My Nerd Girl sebagai Rianti

(2022) Dear Stranger sebagai Rita

(2022) Bad Boys vs Crazy Girls sebagai Kepala sekolah

Cek Toko Sebelah the Series 3 sebagai Helen

Baca Juga: Kerasnya Persaingan Dunia Hiburan, Artis Pendatang Baru Ini Harus Tidur dengan Sutradara Demi Job, Begini Kabarnya Sekarang!

GridPop.ID (*)