Find Us On Social Media :

Biodata Artis Bene Dion, Sutradara Film Ngeri Ngeri Sedap yang Karyanya Terpilih Wakili Indonesia di Oscar 2023

By Lina Sofia, Senin, 26 September 2022 | 10:02 WIB

Biodata artis Bene Dion, Sutrada film Ngeri Ngeri Sedap

Di komunitas stand up komedi, Bene Dion sering dijuluki Bamut atau Batak Imut.

Ciri khas Bene Dion adalah sering menyajikan materi yang lugas serta membahas mengenai kesukuannya.

Meski menonjolkan pembawaan logat Bataknya yang kental, tegas, keras, serta terkesan seperti marah-marah namun tetap mengundang tawa.

Lalu pada tahun 2014, Bene Dion pun mencoba peruntungannya menjadi penulis.

Ia pun berhasil menerbitkan novel karyanya yang berjudul Ngeri Ngeri Sedap.

Tak berhenti menjadi penulis novel saja, ia pun diketahui menjadi penulis skenario di beberapa episode mini seri XL 2econd Chance karya Ernest Prakasa.

Sukses menjadi penulis, Bene Dion pun mulai mencoba peruntungannya sebagai sutradara film di tahun 2019.

Baca Juga: Biodata Artis Boyband Westlife, Grup Musik Asal Irlandia yang Sedang Jalani Tur Konser 'The Wild Dreams Tour All The Hits' di 3 Kota di Indonesia

Ia diketahui debut sebagai sutradara dalam film layar lebar Ghost Writer yang diproduseri Ernest Prakasa dan Chand Parwez Servia.

Lalu karena ia terinspirasi dari film Cek Toko Sebelah karya Ernest Prakasa, Bene Dion pun akhirnya mencoba menjadi produser di film Ngeri Ngeri Sedap yang diangkat dari novel karyanya.

Melansir Kompas.com, Ngeri-Ngeri Sedap rilis di layar lebar pada 2 Juni 2022.

Film ini bercerita tentang kerinduan orang tua terhadap keempat anaknya yang sedang merantau.