GridPop.ID - Akuarium umumnya dibersihkan setiap satu bulan sekali.
Akuarium yang kacanya mulai terlihat buram, berlumut, dan berkerak harus segera dibersihkan.
Lantas apa jadinya jika akuarium tidak pernah dibersihkan selama 2 tahun?
Melansir Intisari.id, hal aneh dialami oleh akun YouTube Gurutek.
Pria yang tinggal di Amerika Serikat ini mengaku tak pernah membersihkan akuarium miliknya selama 2 tahun.
Dilansir dari Daily Mail, ia lantas mencoba membersihkan akuariumnya.
Tapi, ia begitu kaget kala mendapati makhluk dari balik batu hias di akuarium tersebut.
Ya, ia menemukan seekor cacing laut yang panjangnya mencapai 1,2 meter.
Bahkan cacing raksasa tersebut mirip dengan kelabang, hewan itu juga merupakan predator.
Pemilik akuarium itu pun kebingungan dari mana datagnya cacing raksasa itu.
Ia menduga bahwa cacing itu awalnya ada di koral yang dibelinya di toko ikan hias.
Penampakan cacing raksasa itu direkam dan diunggah dalam akun YouTube si pria hingga viral.
Menariknya, cacing bernama latin Eunice aphroditois ini dikenal berasal dari laut Indonesia.
Makhluk ini terhitung sebagai predator di laut, yang memangsa ikan dan koral.
Mereka sering bersembunyi di batu, dan menggunakan cahaya dan bau kimia untuk menarik perhatian mangsa.
Gurutek, yang mengunggah video ini, mengatakan, ia awalnya curiga karena batuan koralnya cepat terkikis hingga ia memutuskan untuk membersihkan akuariumya.
"Aku tak tahu ia sudah di sana selama 2 tahun,"
"Dia suka sembunyi di batu, dan hanya keluar bila malam hari.
Mustahil melihatnya bila tidak memindah semua di akuarium," ujar Gurutek.
Pecinta ikan hias memang kerap meletakkan akuarium di dalam rumah sebagai hiasan.
Melansir Kompas.com, ada pula yang meletakkan akuarium di kamar tidur.
Padahal, akuarium dapat dilihat sebagai feng shui buruk jika Anda menempatkannya di tempat yang salah atau jika terlalu besar atau kecil untuk ruangan.
Adapun kamar tidur merupakan ruangan yang harus dihindari memiliki akuarium, alasannya:
1. Buruk untuk kesehatan
2. Elemen kelahiran yang tidak sesuai
3. Perawatan yang buruk menyebabkan masalah
4. Memiliki akuarium menciptakan masalah
GridPop.ID (*)