Namun, Anda tidak disarankan terlalu banyak mengonsumsi donat. Satu biji donat bisa mengandung 260 kalori sehingga dapat menyebabkan perut Anda lebih besar atau bergelambir.
Donat yang dibuat dari tepung yang mengandung karbohidrat sederhana juga tak baik dikonsumsi karena dapat meningkatkan gula darah dengan cepat.
Jika Anda ingin terhindar dari diabetes, segera batasi konsumsi donat. Proses memasak donat dengan minyak panas juga dinilai tidak baik bagi tubuh.
Proses pematangan melalui minyak panas membuat donat mengandung lemak trans yang dapat meningkatkan kolesterol jahat dan menurunkan kadar kolesterol baik.
2. Es krim
Anda bisa mendapatkan asupan kalsium dari konsumsi es krim, tetapi makanan segar ini juga dapat meningkatkan kalori.
Dalam setengah cangkir es krim vanilla tanpa toping diketahui mengandung 230 kalori.
Hal ini patut diperhatikan jika Anda ingin tetap memiliki perut rata tanpa lemak.
3. Keripik kentang
Sebanyak 15 keripik mengandung 160 kalori. Tapi, siapakah yang sanggup berhenti menyantap keripik sebelum makanan itu habis tak bersisa?
Konsumsi keripik kentang bahkan dapat menambah berat badan lebih banyak dibandingkan minuman manis, daging olahan, dan daging merah.
Baca Juga: UPDATE HARGA Sembako Telur Ayam Kamis, 29 September 2022, Provinsi Ini Paling Murah Rp 23.522 per Kg