Find Us On Social Media :

Buntut Buat Konten Prank KDRT hingga Tuai Kecaman, Baim Wong dan Paula Datangi Polsek Kebayoran Lama: Salah Kita

By Lina Sofia, Senin, 3 Oktober 2022 | 18:02 WIB

Baim Wong dan Paula Verhoeven tuai kecaman karena buat konten prank KDRT

GridPop.ID - Baim Wong dan Paula Verhoeven baru-baru ini tuai kecaman dari masyarakat terkait video prank soal KDRT.

Usai mendapat kecaman dari berbagai pihak, Baim Wong dan Paula tampak mendatangi Polsek Kebayoran Lama, Jakarta Selatan pada Senin (3/10/2022).

Sebelumnya, Baim dan Paula melakukan prank dengan berpura-pura membuat laporan kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).

Melansir Grid.ID, video itu sendiri diunggah semalam, Sabtu (1/10/2022) pukul 21.00 hingga Minggu Siang.

Namun, saat ini video tersebut telah dihapus dari YouTube Baim Paula.

Konten itu sendiri berisi prank pada polisi di mana Paula mengaku mengalami KDRT dari suaminya.

Netizen yang sempat menyaksikan pun tak terima dan langsung mengkritik Baim Paula karena dianggap keterlaluan.

Banyak yang menyayangkan cara Baim dan Paula dalam membuat konten YouTube.

Pasalnya, baru-baru ini isu KDRT memang tengah ramai dibahas setelah pedangdut Lesti Kejora melaporkan suaminya ke polisi.

Netizen menganggap Baim kurang berempati dengan kasus yang sedang menimpa Lesti.

Usai banjir kritikan Baim dan Paula datagi polsek Kebayoran Lama usai buat konten prank.

Dilansir dari Kompas.com, Baim dan Paula menggunakan kaos berwarna hitam datang sekitar pukul 11.04 WIB.

Baca Juga: Baim Wong Manfaatkan Keributan Jadi Ladang Cuan? Nekat Bikin Konten KDRT di Tengah Kasus Lesti Kejora & Rizky Billar

Baim dan Paula sebelumnya memarkirkan kendaraan di luar Polsek Kebayoran Lama kemudian berjalan dan memasuki ruang Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT).

Tampak Baim dan Paula duduk di depan meja petugas yang melayani laporan.

Tak berapa lama, keduanya kembali keluar bersama anggota polisi yang sebelumnya dibuat konten prank

Setelah berbincang sebentar, Baim dan Paula kembali memasuki ruang SPKT dan hanya melempar senyum ke kamera yang menyorotnya.

"Kami mau mau minta maaf sama kepolisian yang kemarin kita datangi," ucap Baim Wong, dikutip dari Tribun Style.

Baim Wong mengatakan bahwa dirinya memang akrab dengan polisi yang ada di Polsek Jakarta Selatan itu.

"Sebenarnya salahnya kita, kita itu kenal karena sering banget kita ke sini.

Dan kita merasa dekat, tapi dari sisi luar kan penglihatannya lain," terang ayah 2 anak tersebut.

Sebelumnya, prank itu terekam dalam video yang sempat tayang di kanal Youtube Baim Paula pada Minggu (2/10/2022) siang. Kini video tersebut telah dihapus.

Saat berpura-pura membuat laporan kasus KDRT, Paula yang bertugas melapor ke polisi.

Baca Juga: Sempat Jatuh Miskin Saat Dekati Paula Verhoeven, Baim Wong Akui Pernah Jatuh Miskin hingga Terlilit Utang: Aku Kayak Gini Adanya

Adapun Baim duduk di dalam mobil dan memantau aktivitas Paula yang terekam kamera.

Baim terlihat tertawa-tawa saat Paula masuk ke Polsek Kebayoran Lama. Ia juga merasa sedikit tegang.

Sesampainya di dalam kantor Polsek Kebayoran Lama, Paula mengatakan ia hendak melaporkan suaminya yang telah berbuat kekerasan kepadanya.

"Ini suami saya KDRT, Pak. Makanya saya mau bikin laporannya. Gimana ya, Pak?" kata Paula.

Polisi yang bertugas mulanya tak mengetahui perempuan itu Paula karena masker yang dipakai. Ia kemudian meminta Paula melepas maskernya dan mulai mengenali Paula.

"Paula?" ujar anggota polisi yang bertugas lantaran kaget.

"Iya, Paula," tutur istri Baim Wong itu.

"Subhanallah," balas sang polisi masih tak percaya.

Petugas polisi yang tadinya tak berseragam pun kembali ke ruangannya untuk memakai seragam karena hendak menangani laporan Paula.

Tak lama kemudian, Baim yang menunggu di luar Kantor Polsek Kebayoran Lama pun menemui Paula di dalam ruangan pelaporan. Sang polisi langsung sadar bahwa ia tengah di-prank oleh Baim dan Paula.

"Prank ya?" ujar sang polisi.

Baim dan Paula pun tertawa-tawa sembari mengiyakan bahwa mereka sedang melakukan prank dengan berpura-pura membuat laporan kasus KDRT.

Baca Juga: Sempat Jatuh Miskin Saat Dekati Paula Verhoeven, Baim Wong Akui Pernah Jatuh Miskin hingga Terlilit Utang: Aku Kayak Gini Adanya

GridPop.ID (*)