GridPop.ID - Banyak yang bertanya-tanya tentang rahasia cantik ala Yuni Shara.
Pasti tak sedikit yang menduga bahwa Yuni Shara melakoni perawatan mahal demi mempercantik parasnya.
Padahal, Yuni Shara selama ini rutin memanfaatkan khasiat lidah buaya.
Melansir Sajiansedap.id, kakak Krisdayanti ini mengaku menggunakan lidah buaya agar membuat wajahnya kencang.
Lidah buaya memang akan meningkatkan sel fibroblast yang nantinya akan meningkatka elastisitas kulit.
Produksi kolagen nantinya akan meningkat dan membuat kulit menjadi lebih kencang.
Nah, selain memiliki wajah kencang seperti Yuni Shara, ada tips hidup tentang cara membuat masker lidah buaya agar mencerahkan wajah yang dilansir dari intisarionline.com berikut ini.
Lidah buaya tak hanya melembabkan dan membuat kulit halus, penelitian terbaru juga menyebutkan bahwa tanaman ini mampu menjadi bahan pencerah alami.
Selain itu juga dapat mengatasi masalah kulit terbakar sinar matahari.
Berikut cara membuat masker lidah buaya untuk mencerahkan kulit para ladies:
1. Dicampur Pisang
Cara cepat dan ampuh mencerahkan kulit ternyata bisa memanfaatkan lidah buaya campur pisang.
Tak hanya mengencangkan kulit, tapi pisang juga dapat mencegah jerawat serta membantu mencerahkan kulit secara alami.
Caranya, campur 1 sendok makan gel lidah buaya, 1 sedok makan pisang yang telah dihaluskan, dan 1/2 sendok teh madu.
Lalu olsekan masker tersebut ke seluruh wajah yang sebelumnya telah dibersihkan.
Diamkan selama 30 menit, lalu bilas wajah.
Guna memperoleh hasil maksimal, lakukan 3-4 kali dalam seminggu.
2. Dicampur Jeruk Nipis
Baca Juga: Tips Hidup : Siapkan 5 Amunisi Andalan di Musim Hujan Ini Sebelum Terlambat
Proses mencerahkan wajah dengan gel lidah buaya akan lebih cepat jika dicampur dengan jeruk nipis.
Sebab, jeruk nipis mengandung vitamin C yang tinggi.
Caranya, campur gel lidah buaya dan perasan air jeruk nipis secukupnya.
Kemudian, oleskan ke seluruh wajah dan biarkan mengering.
Setelah itu, bilas menggunakan air bersih dan keringkan menggunakan handuk.
Ulangi 2-3 kali dalam seminggu.
3. Dicampur Minyak Kelapa
Serupa dengan madu, minyak kelapa juga berfungsi melembabkan, mencegah garis-garis halus dan kerutan pada wajah.
Sementara asam glikolat yang terkandung dalam gula coklat dapat membantu pengelupasan selsel kulit mati, sehingga wajah menjadi tampak cerah.
Caranya, campur 1 sendok gel lidah buaya, 1 sendok makan minyak kelapa, 1 sendok teh madu murni, dan 1 sendok makan gula coklat.
Oleskan ke wajah sembari pijat-pijat lembut dengan gerakan melingkar selama 5 menit.
Setelah 30 menit, bilas menggunakan air bersih.
Lakukan cara ini 1-2 kali dalam seminggu.
GridPop.ID (*)