Find Us On Social Media :

Ekonomi Sulit dan Idap Kerusakan Saraf Otak, Nita Thalia Ngaku Takut Meninggal hingga Pikirkan Nasib Anaknya

By Luvy Octaviani, Minggu, 16 Oktober 2022 | 19:00 WIB

Nita Thalia

GridPop.ID - Nita Thalia kini tengah menjadi sorotan setelah membongkar soal kondisi kesehatannya.

Diketahui, Nia Thalia divonis menderita kerusakan saraf otak.

Pertama kali didiagnosa dengan kerusakan saraf otak lima tahun lalu, Nita Thalia masih menganggapnya remeh.

Saat lima tahun lalu ke dokter, sakit yang dideritanya masih ada di level dua dan dia hanya perlu jalani terapi dua minggu sekali.

Tapi Nita memilih kabur disaat terapi baru enam kali dijalani karena merasa dirinya sudah jauh lebih baik.

Sampai akhirnya dia kembali mengalami sakit kepala tak tertahankan di tahun 2021.

Setelah diperiksa dokter, ternyata penyakitnya telah memasuki level 4 atau level terakhir.

Dokter kemudian menyarankan agar Nita menjalani terapi dan istirahat total. Terapi yang disarankan dokter rupanya membuat Nita takut.

Ini karena dokter mengatakan saat 10 kali terapi tak menunjukkan keberhasilan, maka Nita harus menjalani pembedahan otak.

Nita kemudian memilih mencari alternatif lain dan dipilih Singapura.

Bukan karena gengsi, tapi karena ada teman yang juga membantunya di sana untuk menyediakan tempat tinggal dan mengurus terapi.

Baca Juga: 'Spesialis Permantanan', Gading Marten dan Wijaya Saputra Main Basket Bareng, Gisel Ngaku Senang Bisa Akur

"Kurang lebih (habis) di atas Rp 5 M (miliar). Bukan berarti enggak mau berobat di Indonesia, dokter di sini bagus semua, cuma pengin cari alternatif," kata Nita dikutip oleh kompas.com dari tayangan Brownis Trans tv.

Tak hanya mengidap sakit saraf otak, kini kondisi perekonomiannya juga ikut terganggu.

Dilansir dari laman tribunnewsmaker.com, hal ini diungkap Nita Thalia saat menjadi bintang tamu di Podcast Ruben Onsu di YouTube MOP Channel.

Baru memulai pembicaraan, Nita Thalia tak bisa menahan air matanya saat menceritakan penyakit yang ia derita.

Selama perjalanan hidupnya, Nita Thalia mengaku banyak menerima hujatan dari orang banyak terlebih saat dia diketahui menjadi istri kedua.

Setelah dirinya mengidap penyakit tersebut, Nita Thalia pun tetap diremehkan oleh orang-orang.

Orang-orang menyebut jika penyakit yang dideritanya itu adalah azab dari Allah.

“Banyak yang nyumpahin, katanya rasain azab dari Allah karena dulu jadi istri kedua,” ujar Nita Thalia sambil menangis sesegukan, dikutip Sabtu (15/10/2022).

Nita Thalia pun sempat drop lantaran memikirkan komentar-komentar warganet yang mencibir dirinya.

“Banyak, banyak banget.

Aku sempet kena marah kakak aku karena baca-baca komen, aku kemaren sempet ngedrop lagi, aku bilang aku nggak siap,” ujarnya masih menangis.

Baca Juga: KEBENARAN Akan Terungkap Saat Sidang Perdana, Keterangan Berbeda Ferdy Sambo Vs Bharada E akan Diuji

Nita kembali tak bisa membendung air matanya, saat Ruben Onsu menyinggung soal kondisi ekonominya.

“Sejatuh itu kah, maaf teh, perekonomian teteh?” tanya Ruben Onsu.

Nita Thalia mengatakan bahwa, dirinya memang tak punya apa-apa.

Uang yang ia dapatkan saat bekerja di dunia hiburan digunakan untuk keperluan keluarga hingga membangun masjid dan madrasah.

“Karena emang aku dari dulu nggak punya apa-apa.

Ya buat menghidupi keluarga terus aku tabung untuk membangun masjid itu, ya itu,” ungkap Nita Thalia sambil menangis sesegukan.

Sempat jarang terlihat di layar kaca, kini Nita Thalia kembali tampil untuk menjadi juri di satu di antara program bersama Ruben Onsu.

Di saat dirinya harus bekerja, Nita Thalia pun mengaku bingung lantaran tak lagi memiliki pakaian untuk bekerja.

Pasalnya, Nita mengaku semua pakaian, aksesoris, make up yang ia miliki sudah ia sedekahkan ke orang lain.

“Baju aku semua aku sudah sedekahin ke orang, make up, aksesoris semuanya.

Semua sudah aku sedekahin, semuanya,” ujar Nita yang masih menangis.

Baca Juga: Minta Doa Jelang Pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono, Keluarga Calon Mantu Jokowi Sudah Lakukan Ini dengan Warga

Ruben Onsu pun penasaran apa yang mendorong Nita Thalia menyumbangkan seluruh keperluan manggungnya ke orang lain.

Pedangdut berusia 40 tahun itu menyebut bahwa penyakit yang ia idap tidak bisa sembuh total.

“Karena dokter bilang nggak mungkin sembuh total. Jadi aku kasih semua,” ujar Nita Thalia sambil menangis sesegukan.

Mengidap penyakit yang cukup mematikan, Nita Thalia kini merasakan ketakutan soal kematian.

“Aku Cuma takut meninggal tiba-tiba. Aku tuh belum punya bekal apa-apa ke akherat gitu ya,” ucap Nita.

Selain itu, Nita Thalia khawatir dengan kondisi anaknya setelah nantinya dirinya meninggal dunia.

“Kedua, anak-anak, anak-anak aku sama siapa. Selama ini kan aku tinggal berdua, setelah almarhum ayahnya nggak ada,” sambungnya.

Kini, Nita pun selalu meminta agar Tuhan memberikan kesempatan dirinya untuk sembuh.

“Aku cuma minta gini sama Allah, ya Allah tolong kasih aku kesempatan buat sembuh biar aku tuh bisa besarin anak, rawat anak dengan baik.

Ya minimal aku bisa liat dia pakai seragam dokter aja,” ujar Nita Thalia.

Baca Juga: Bongkar Fakta Damai Lesti Kejora dan Rizky Billar, Hotman Paris: Sebelum Berangkat Umrah

GridPop.ID (*)