Find Us On Social Media :

Heboh Isu Ijazah Jokowi Palsu, Teman SD Kasihan hingga Beberkan Kehidupan Orang Nomor 1 Itu Semasa Kecil

By Andriana Oky, Senin, 17 Oktober 2022 | 18:33 WIB

Sunarsih (62) adalah salah satu teman Presiden Joko Widodo di SDN 111 Tirtoyoso, Surakarta. Ia menunjukkan bahwa ijazahnha sama seperti milik Jokowi kepada Kompas.com, Jumat (14/10/2022).

GridPop.ID - Isu ijazah Jokowi palsu sempat menghebohkan publik beberapa waktu lalu.

Sosok yang menyebabkan isu ijazah Jokowi palsu mencuat pun telah ditangkap.

Melansir laman KONTAN.co.id, sosok yang menyebar isu ijazah Jokowi palsu bernama Bambang Tri Mulyono, merupakan adik kandung dari politisi Bambang Sadono.

Bambang Tri Mulyono ditangkap Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri pada Kamis (13/10/2022).

Ya (Bambang Tri Mulyono ditangkap)," kata Kepala Divisi Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo

Menurut Dedi, pihak Bareskrim akan menyampaikan informasi lebih lanjut soal penangkapan itu malam ini.

Adapun Presiden Jokowi digugat ke Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Pusat ihwal dugaan menggunakan ijazah palsu saat mengikuti pemilihan presiden (pilpres) pada 2019.

Sementara itu seorang teman SD Jokowi ikut menyoroti isu ini.

Adalah Sunarsih, wanita (62) yang pernah mengenyam pendidikan di sekolah yang sama dengan Presiden Joko Widodo yakni di SDN 111 Tirtoyoso, Banjarsari, Surakarta, Jawa Tengah.

Baca Juga: Kaesang Pangarep Siap Naik Pelaminan, Presiden Jokowi Dijadwalkan Ketemu Calon Besan Akhir Pekan