GridPop.ID - Sosok ayah Lesti Kejora ikut menjadi sorota atas kasus KDRT yang menimpa putrinya.
Endang Mulyana, ayah Lesti Kejora menjadi sosok yang selalu mendampingi putrinya saat polemik rumah tangga putrinya dengan Rizky Billar mencuat ke publik.
Namun, saat Lesti Kejora dan Rizky Billar berdamai, Endang Mulyana justru tak terlihat.
Lantas di mana keberadaan ayah Lesti ini?
Melansir TribunSeleb, kuasa hukum Lesti, Sandy Arifin mengungkap keberadaan Endang Mulyana.
Ia mengatakan jika ayah Lesti itu sedang berada di pesantren.
"Kalau nggak salah lagi dari pesantren," jelas Sandy, dikutip dari YouTube RCTI Infotainment, Jumat (21/10/2022).
Sandy Arifin sendiri belum sempat bertemu dengan ayah kliennya tersebut sejak ia menemani Lesti mencabut laporanya.
"Dari hari Jumat sampai hari ini saya belum bertemu lagi sama ayah sama ibu (Lesti Kejora)," jelas Sandy.
Sandy mengungkapkan jika ia sudah dipercaya oleh Endang untuk mendampingi Lesti.
"Beliau sudah mempercayakan kepada kami, selaku kuasa hukum Dede," tutupnya.
Sebelumnya, pada momen perdamaian Lesti dan Billar di Polres Metro Jakarta Selatan, Lesti menekankan jika ayahnya memberi restu meski tak hadir.
"Dua-duanya sama (Billar dan ayah). Mau bagaimana pun, mereka orangtua. Ini sudah kesepakatan dari keluarga, kesepakatan orangtua, kesepakatan keluarga besar untuk memutuskan perdamaian ini," ucap Lesti Kejora dikutip dari Kompas.com.
Sementara, kuasa hukum Lesti, Sandy Arifin mengungkap bahwa ayah Lesti tak bisa hadir mendampingi karena sedang ada urusan lain.
"Saya sudah menemui Ayah Lesti Kejora. Saya menyampaikan bahwa bagaimana ayah bisa hadir, kami berharap hadir."
"Tapi beliau lagi ada kegiatan di luar kota, kalau tidak salah mengantarkan adiknya (Lesti) ke pesantren."
"Jadi mereka mempercayakan sepenuhnya kepada kami selaku kuasa hukum Dede," ungkap Sandy Arifin.
GridPop.ID (*)
Baca Juga: Rizky Billar dan Lesti Kejora Damai, Pakar Sebut Cuma Skenario Demi Cuan: Kelihatan Banget Gitu