GridPop.ID - Cynthia Corla Pricillia atau dikenal dengan nama Bunda Corla adalah wanita asal Medan belakangan jadi sorotan.
Lantas siapakah sosok Bunda Corla?
Berikut biodata artis Cynthia Corla Pricillia atau Bunda Corla yang telah dirangkum GridPop.ID dari Tribunnewswiki.com
Saat ini, Bunda Corla menetap di Jerman dengan bekerja di sebuah restoran cepat saji.
Nama Bunda Corla mencuat setelah ia kerap melakukan siaran langsung di akun Instagram @corla_2.
Bahkan, jumlah penonton siaran langsung Instagram-nya itu sempat mencapai hingga 100 ribu penonton.
Kebanyakan warganet betah menonton karena tingkah kocak yang ditampilkan oleh Bunda Corla.
Perempuan yang juga dikenal dengan sebutan Bunda Corla Ratu Jreng ini lahir di Medan pada 9 September 1974.
Ia menganut agama Islam.
Bunda Corla sendiri mulai meninggalkan Indonesia sejak krisis moneter tahun 1998.
Pertama kali ia berpindah ke Prancis dan menikah dengan seorang laki-laki di sana.
Namun, dia kemudian bercerai dengan suaminya pada 2005.
Setelah itu, ia berlabuh ke Jerman dan tinggal di sana hingga sekarang.
Sebelum menjadi selebgram seperti sekarang, Cynthia Corla Pricillia pernah terjun di industri hiburan tanah air.
Dia sempat menjadi seorang artis figuran atau model video klip musik maupun lagu.
Akan tetapi, dia saat ini telah bekerja sebagai karyawan di restoran cepat saji di Jerman.
Bunda Corla sangat aktif dalam bermain media sosial (medsos).
Ia mempunyai akun Instagram bernama @corla_2.
Di Instagram itulah ia kerap melakukan live hingga ditonton puluhan ribu warganet.
Dilansir dari Tribun Medan, Bunda Corla yang memiliki logat khas Medan juga menyita perhatian Bos PS Store, Putra Siregar.
Bahkan Putra Siregar membuat tantangan, apabila jumlah penonton live Bunda Corla tembus 150 ribu maka Putra akan memberikannya uang Rp 100 juta.
Rupanya Bunda Corla berhasil mendapatkan penonton mencapai 150 penonton.
Untuk menepati janjinya, Putra Siregar pun lantas mengirimkan uang dengan nominal fantastis tersebut.
Diunggah di akun instagramnya, Putra Siregar menampilkan bukti dirinya sudah mengirimkan uang Rp 100 juta ke rekening Bunda Corla.
"Total 100 juta done Bunda Corla," tulisnya lewat unggahan story instagramnya @putrasiregarr17.
Bahkan istri Putra Siregar, Septia Siregar ikut membuat postingan.
"Sudah transfer ya guys cek ig @putrasiregarr17," tulisnya lewat akun instagramnya, @septiasiregarr17.
Diunggahan Putra Siregar yang lain, dirinya menampilkan video saat Bunda Corla live.
Dalam video tersebut, seperti biasa Bunda Corla dengan gaya rumahan, dan kata-kata ceplas-ceplos berbicara akrab dengan warganet.
"Kalau aku ditantang, maka aku akan menantang, ya..ya kan papi sayang, kau berjanji mengasih aku Rp 100 juta jika tembus penonton aku 150, kemarin sudah lebih, kalau menantang itu bukan salahku," kata Bunda Corla.
Dalam unggahan Putra Siregar tersebut, dirinya memberikan caption ucapan terimakasih kepada Bunda Corla.
Lantaran dianggapnya selama ini sudah menghibur, khususnya warganet Indonesia.
"Terima kasih Bunda sudah menghibur rakyat indonesia di tengah banyaknya PR Netizen saat ini."
Baca Juga: Biodata Artis Karina Nadila, Aktris yang Ngaku Punya Impian Dapat Peran Sebagai PSK di Film
GridPop.ID (*)