3. Hindari Mencatok Rambut Basah
Jangan pernah mencatok rambut dalam kondisi masih basah karena berpotensi besar mudah rontok hingga bercabang.
Selain itu, mencatok rambut yang basah akan memakan waktu lebih lama dan belum tentu hasil yang didapat akan maksimal.
Keringkan dulu rambut basahmu menggunakan hair dryer atau gunakan handuk kering untuk mengusap rambut.
Jangan terlalu keras mengusap dengan handuk karena bisa melukai kulit kepala.
4. Atur Suhu Catok yang Sesuai
Saat mencatok, penting untuk memperhatikan suhu yang sesuai dengan kondisi rambut.
Jangan memaksakan diri memasang suhu catok terlalu panas karena bisa membuat rambut kering dan tampak tak terawat.
Namun, jangan pula memasang suhu catokan terlalu rendah karena bisa membuat rambut justru terlihat seperti tidak dicatok.
Penggunaan suhu catok yang tepat juga memberikan hasil yang bagus pada rambut.
Baca Juga: Tips Hidup: Penyebab hingga Cara Mengatasi Biduran Pada si Kecil, Jangan Asal Beli Obat!
5. Jangan Pakai Catokan Abal-abal