GridPop.ID - Misteri penemuan empat mayat di Kalideres, Jakarta Barat masih terus diselidiki hingga saat ini.
Pihak Polda Metro Jaya pun masih terus mendalami penyebab kematian ke-empat mayat tersebut.
Hingga saat ini pihak kepolisian masih menunggu hasil dari kedokteran forensik maupun laboratorium forensik guna mengungkap tewasnya satu keluarga itu secara akurat.
"Artinya, diksi kematian disebabkan karena kelaparan itu belum bisa dipertanggungjawabkan," kata Kombes Polda Metro Jaya, Hengki Haryadi dikutip dari Wartakotalive.com.
Menurut Hengki, secara induktif, olah tempat kejadian perkara (TKP) sudah dilaksanakan.
Sedangkan, secara deduktif, pihaknya juga mendalami informasi dari tetangga dan lain sebagainya.
"Termasuk laboratorium cyber terkait alat bukti elektronik yang kami dapatkan," tutur Hengki.
"Namun, yang utama secara Scientific Crime Investigation, tim Polda Metro Jaya dan Polres Metro Jakarta Barat masih terus mendalami dan menanti hasilnya, baik dari kedokteran forensik maupun laboratorium forensik," sambungnya.
Sementara itu ada satu petunjuk yang ditemukan polisi di dalam rumah ada semangkuk kapur barus, lilin merah, dan bedak muka di meja makan.