Find Us On Social Media :

Paras Cantiknya Curi Perhatian di KTT G20, Ibu Negara Korea Selatan Ternyata Punya Latar Belakang Mentereng

By Andriana Oky, Rabu, 16 November 2022 | 14:01 WIB

Ibu Negara Korea Selatan, Kim Keon Hee, hadiri KTT G20 di Bali bersama suaminya, Presiden Korea Selatan Yoon Suk

GridPop.ID - Kim Keon-hee, istri Presiden Korea Selatan sukses mencuri perhatian publik saat hadir di KTT G20 yang diadakan di Bali.

Paras cantik Kim Keon-hee membuat publik terpesona di saat dirinya turun dari pesawat mendampingi sang suami.

Padahal istri Presiden Korea Selatan itu sudah berusia setengah abad.

Selain memiliki paras yang cantik, Kim Keon-hee juga memiliki latar belakang yang mentereng.

Melansir TribunWow.com diungkapkan wanita kelahiran 2 September 1972 itu merupakan lulusan dari Myungil Girl's High School di Seoul.

Sekolah tersebut merupakan SMA khusus perempuan di Korea.

Ia merupakan lulusan dari Universitas ternama di Korea, Kyonggi University (KGU), mengambil program studi seni.

Kim Keon-hee juga sempat menempuh pendidikan di Sookmyung Women's University, Seoul National University, dan Kookmin University.

Selain dikenal sebagai ibu negara, Kim Keon-hee adalah seorang pengusaha.

Baca Juga: Hadir di KTT G20, Potret Cantik Ibu Negara Korea Selatan Kim Keon Hee Disorot, Siapa Sangka Usianya 50 Tahun

Diketahui ia memiliki sebuah perusahaan industri seni dan desain sendiri, kemudian pada tahun 2007 ia sempat mendirikan sendiri perusahaan konten budaya bersama dengan Covana Contents.

Covana Contents merupakan perusahaan telah menyediakan pameran seni, termasuk karya dari nama-nama besar seperti Alberto Giacometti, Marc Chagall, dan Mark Rothko.

Kim Keon-hee tergolong first lady yang cukup menonjol dibandingkan para pendahulunya.

Melansir Kompas.com, diungkapkan kepopuleran dirinya kerap mengalahkan sang suami.

Hal ini tak lain karena keanggunan, pesona hingga pilihan fashion yang mendapatkan respon positif dari penggemar mode.

Ia sering mengenakan busana modern, chic dan bergaya dalam berbagai penampilan publiknya, sendiri maupun saat mendampingi sang suami.

Ibu negara Korea Selatan ini kerap mengenakan busana dari brand ternama dan sedikit berbeda karena para ibu negara cenderung mengenakan pakaian tradisional, hanbook.

“Hingga saat ini, para ibu negara telah menampilkan keindahan kerendahan hati dan moderasi dalam pakaian mereka,” kata Kang Jon Joo, pemilik Personal Image Clinic yang menjabat sebagai konsultan citra mantan presiden Korea Selatan Lee Myung-bak dari 2007-2008.

“Kim, di sisi lain, menggambarkan citra wanita berkelas, canggih, mandiri, dan profesional," ujarnya.

Baca Juga: Dimulai Hari Ini, Berikut Penjelasan Seputar G20, Mulai dari Awal Dibentuk hingga Negara Mana Saja yang Jadi Anggota

Cho Mi-kyung, CEO perusahaan konsultan citra domestik CMK Image Korea mengatakan ibu negara Korea Selatan ini menampikan martabat dan kepribadian individu dalam setiap penampilannya.

GridPop.ID (*)

Baca Juga: Sangat Cantik dalam Balutan Kain Batik, Iriana Jokowi Tampil Beda dan Menonjol di Tengah Para Istri Pemimpin G20 di Jepang