Adapun, untuk jam tayangnya Tajwid Cinta hadir pada pukul 16.25 WIB.
Meski begitu, sinetron Tajwid Cinta telah Sedikit membocorkan episode yang akan datang.
Berikut dilansir dari Tribun Jabar sajikan sinopsis atau bocoran sinetron Tajwid Cinta.
Di episode mendatang, Dafri semakin nekat menemui Syifa bahan nekat masuk ke kamar Syifa.
Ia pun terlihat memeluk Syifa yang sedang menangis tersebut.
Namun, saat itu Dafri dan Syifa tertangkap basah oleh Alina.
Alina pun tidak bisa menahan emosinya, ia menanyakan mengapa keduanya bisa bersamaan di kamar.
Alina pun menanyakan hubungan antara Syifa dan Dafri, namun belum sampai menjelaskan, Alina sudah menampar pipi Dafri.
Di sisi lain, Nadia terlihat mengusir Syifa dari rumahnya.
Nadia tak segan menyebut Syifa sebagai wanita pembawa sial.
Saat itu, tiba-tiba Indri ibu Dafri datang.
Ia heran mengapa Nadia memperlakukan hal itu kepada Syifa.
Indri pun mengatakan akan membawa Syifa dan menikahkannya dengan Dafri.
Lantas, apa yang akan terjadi selanjutnya?
Anda dapat menyaksikan sinetron Tajwid Cinta pada 29 November 2022 mendatang pukul 16.35 WIB di SCTV.
GridPop.ID (*)