GridPop.ID - Kabar duka kembali menghampiri dunia musik Tanah Air dengan kepergian Djon Koeswoyo.
Djon Koeswoyo merupakan basis pertama dari grup musik Koes Bersaudara.
Berikut rangkuman Biodata artis Djon Koeswoyo yang dilansir dari Tribun Seleb.
Djon Koeswayono memiliki nama asli Koesdjono.
Ia merupakan anak kedua dari pasangan Raden Koeswoyo dan Raden Roro Atmini.
Pria kelahiran 5 Agustus 1932 ini merupakan lulusan STM Negeri Budi Utomo.
Ia sempat melanjutkan kuliah di jurusan arsitektur namun memilih berhenti dan bekerja di sebuah perusahaan kontraktor.
Djon Koeswoyo meikahi seorang wanita bernama Tutie pada 27 Juli 1957.
Dari pernikahan tersebut, keduanya dikaruniai enam orang anak.
Mereka adalah Amir Vega, Ardhanari Venus, Alma Manjusri, Andri Movita, Adam Rachmat, dan mendiang Anita Reniati.
Karier Koes Bersaudara
Koes Bersaudara terdiri dari John Koeswoyo sendiri sebagai Basis, Tonny Koeswoyo sebagai gitaris, Nomo Koeswoyo sebagi drumer, Yon Koeswoyo dan Yok Koeswoyo sebagai vokalis.
Pada mulanya mereka menamakan grup ini Kus Brothers pada tahun 1958.
Sebetulnya inspirasi duet Yon dan Yok itu adalah Kalin Twin, dua penyanyi Amerika bersaudara yang kembar.
Mereka merekam album pertama pada tahun 1962.
Setelah Jan Mintaraga dan Tommy Darmo mengundurkan diri, grup ini berganti nama menjadi Kus Bersaudara pada tahun 1963.
Grup ini meraih kesuksesan dalam beberapa album rekaman berikutnya selama beberapa tahun sebelum dipenjarakan oleh rezim Orde Lama Soekarno di Penjara Glodok pada tanggal 29 Juni 1965.
Mereka dianggap memainkan lagu-lagu ngak-ngik-ngok (kebarat-baratan) yang terlarang masa itu karena dianggap musik yang tidak mencerminkan bangsa Indonesia pada tahun 1965.
Djon Koeswoyo menghembuskan napas terakhirnya di usia 90 tahun.
Diberitakan Kompas.com, Djon meninggal duni di Rumah Sakit Angkatan Laut Surabaya, Jumat (2/12/2022).
Wasiat Djon dipenuhi oleh keluarga. Djon dimakamkan di Citrosoman, Desa Bejagung, Kecamatan Semanding, Kabupaten Tuban, Jawa Timur.
"Iya, ayah minta dimakamkan di Tuban sebagai daerah kelahiran," kata anak kelima Djon yang bernama Adam Rahmat.
GridPop.ID (*)