Find Us On Social Media :

Perlahan Mulai Dilupakan? Viral Video Konser Farel Prayoga Sepi Penonton, Penonton Keluhkan Sederet Hal Ini

By Ekawati Tyas, Selasa, 13 Desember 2022 | 13:32 WIB

Farel Prayoga

GridPop.ID - Viral video yang menunjukkan konser Farel Prayoga sepi pengunjung.

Konser Farel Prayoga dilangsungkan di Lapangan Karangrejek, Kapanewon, Wonosari, Gunungkidul, DIY.

Mengutip Kompas.com, video konser Farel Prayoga sepi penonton tersebut beredar di media sosial.

Diketahui konser tersebut berlangsung pada, Minggu (11/12/2022).

Salah satu akun Instagram yang mengunggah video tersebut adalah @beritainaja.

Nampak hanya ada segelintir penonton yang berada di sekitar panggung.

Sedangkan sekeliling panggung begitu sepi.

Lantas apakah alasan konser tersebut sepi penonton?

Usut punya usut, harga tiket yang terlampau mahal jadi alasannya.

Hal tersebut diketahui dari beberapa komentar netizen.

Tak sedikit yang mengeluh harga tiket konser penyanyi 'Ojo Dibanding-bandingke' tersebut kemahalan.

Baca Juga: Dulu Huni Gubuk Berdinding Bambu dan Berlantai Tanah, Intip Potret Perubahan Total Rumah Farel Prayoga Sekarang

Terkait hal tersebut, Kapolsek Wonosari Kompol Edy Purnomo buka suara.

"Kemarin itu hanya sekitar 80-an penonton, mungkin tidak sampai 100 orang," kata Kapolsek Wonosari Kompol Edy Purnomo saat ditemui di Kalurahan Piyaman Senin (12/12/2022).

Kendati demikian, pihak kepolisian tetap melakukan pengamanan di lokasi konser.

Tujuannya agar mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.

"Untuk konser sendiri berjalan lancar ya, dan nyanyinya juga sampai selesai," kata dia.

"Kebetulan saya juga di sana, kami menerjunkan 10 personel, lainnya dari Polres Gunungkidul," kata Edy.

Lebih lanjut, Edy menduga bahwa penyebab konser sepi yaitu karena harga tiket yang terlalu mahal dan publikasi kurang.

Berdasarkan informasi, harga tiket konser Farel Prayoga yang paling murah yaitu Rp 50.000 dan yang paling mahal Rp 200.000.

"Mungkin harga tiket terlalu mahal, dan publikasi kurang baik," kata dia.

Bukan itu saja, salah satu penonton bernama Suci yang berasal dari Kapanewon Tanjungsari menduga bahwa waktu konser tidak tepat.

Sebab, hari itu sedang ada acara ngunduh mantu Presiden Jokowi.

Baca Juga: Penuhi Janji, Nindy Ayunda Undang Farel Prayoga Spesial untuk Kejutan sang Anak: Nyanyi & Joget Bareng

"Banyak warga yang nonton ngunduh mantu di solo melalui live streaming," katanya kepada wartawan.

Seperti diketahui bahwa nama Farel sempat melejit beberapa waktu lalu lantaran lagu 'Ojo Dibanding-bandingke' yang ia bawakan di Istana Presiden.

Melansir Tribunnews.com, pasca momen tersebut ia sampai dijadikan Duta Kekayaan Intelektual oleh Kemenkumham.

Menkumham Yasonna Laoly berharap dengan hal tersebut Farel dapat menginspirasi anak-anak lainnya.

Di sisi lain, Farel adalah anak dari kalangan secara ekonomis tak memadai sehingga diangkat menjadi duta.

GridPop.ID (*)