Find Us On Social Media :

Tiko Ternyata Bukan Darah Daging Ibu Eny dan Herman Moedji, Wanita Ini Minta Keluarga Kandung Klarifikasi: Kasihan

By Luvy Octaviani, Minggu, 8 Januari 2023 | 07:01 WIB

Rumah Tiko yang sudah dibersihkan.

GridPop.ID - Sosok Tiko memang kini tengah menjadi sorotan di media sosial.

Tiko menjadi viral karena kisahnya merawat Eny sang ibu yang mengalami gangguan jiwa sejak ia berusia 12 tahun di rumah besar peninggalan ayahnya.

Namun, rumah itu tampak terbengkalai karena kotor, penuh debu, hingga tertutup pepohonan rindang. Terlebih, di rumah itu sudah tidak ada listrik dan air.

Setelah Tiko viral, baru-baru ini terungkap fakta tak terduga soal keluarganya.

Dilansir dari laman tribunjakarta.com, cucu pertama mendiang suami Ibu Eny, Ike, angkat bicara.

Dia menjelaskan bahwa pernyataan yang selama ini diceritakan Tiko kepada publik tak sepenuhnya benar.

Ike membantah bahwa kakeknya yang bernama Herman Moedji Susanto kabur meninggalkan Tiko dan ibunya.

Hal itu menimbulkan citra buruk terhadap mendiang kakeknya.

Terlebih foto Herman Moedji Susanto yang kadung beredar di media sosial sehingga banyak publik berkomentar miring.

Baca Juga: Proses Cepat dan Mudah, Begini Cara Tarik Tunai Saldo DANA Lewat Gerai Minimarket, Pastikan untuk Periksa Ketentuannya