GridPop.ID - Ferdy Sambo menangis dalam sidang yang digelar di PN Jakarta Selatan, Selasa (10/1/2023).
Dalam sidang tersebut, Ferdy Sambo hadir sebagai terdakwa dari kasus pembunuhan Brigadir J.
Ferdy Sambo tak mampu menutupi perasaan emosionalnya saat ditanya perihal karier dan anak-anaknya.
Awalnya tim penasehat hukum Sambo mengajukan pertanyaan mengenai anak-anaknya.
"Saat ini saudara setelah pernikahan ada dikaruniai putra-putri, bisa disebutkan?" tanya pengacara Sambo, Rasamala Aritonang dikutip dari Tribunnews.com.
Sambo pun menjawab bahwa dirinya memiliki empat anak.
"Saudara bisa jelaskan, sekarang kan sementara waktu saudara dan terdakwa Putri sedang tidak bisa di rumah. Siapa sekarang yang mengurus anak-anak?" tanya Rasamala lagi.
Sambo tak bergeming, ia hanya diam semabli mengehela napas. Terdengar suara terisak di tengah keheningan jendral bintang dua itu.
Tim penasehat hukum pun menawarkan bahwa Sambo tidak mesti menjawab pertanyaan tersebut.
"Saudara bisa jawab?" kata Rasamala.
"Saya enggak kuat," jawab Sambo.