Find Us On Social Media :

Beda dengan Venna Melinda yang Segera Cerai, Ivan Fadilla Kini Bahagia Nikahi Wanita Muda dengan Profesi Mentereng

By Luvy Octaviani, Sabtu, 21 Januari 2023 | 09:01 WIB

Ivan Fadilla dan Sarni, Venna Melinda

GridPop.ID - Rumah tangga Venna Melinda kini tengah menjadi perhatian.

Ya, baru setahun menikah dengan Ferry Irawan, Venna Melinda nampaknya akan segera mengakhiri rumah tangganya setelah mengalami KDRT.

Ibunda Verrell dan Athalla ini meminta doa dengan langkahnya mengajukan gugatan cerai. Hal itu disampaikan Venna melalui Instagram pribadinya @vennamelindareal.

“Insya Allah dalam waktu dekat Ini, saya akan mengajukan perceraian saya di Pengadilan Agama dan tetap sabar menghadapi proses hukum KDRT yang menimpa diri saya,” tulis Venna dikutip kompas.com, Kamis (19/1/2023).

Sejauh ini Venna Melinda belum mengungkapkan pengadilan akan dituju untuk mengajukan gugatan cerai.

Beda dengan rumah tangga Venna Melinda yang tengah diambang kehancuran, Ivan Fadilla sang mantan suami justru hidup bahagia setelah menikah lagi.

Bahkan, Ivan Fadilla dan istri barunya hampir 7 tahun adem ayem membina rumah tangga.

Dua tahun menduda, Ivan Fadilla sendiri kemudian menikah lagi dengan perempuan bernama Sarni.

Sarni dan Ivan Fadilla menikah pada 25 September 2016 lalu.

Mereka pun hidup bahagia dan jauh dari gosip miring.

Lantas, siapa Sarni yang berhasil menaklukan hati Ivan Fadilla?

Baca Juga: Lebih Mudah No Ribet, Berikut Ini Cara Bayar Tagihan Gas Pakai Saldo DANA, Jangan Sampai Kena Denda!

Dilansir dari laman tribunstyle.com, berikut fakta mengenai sosok Sarni, Istri Ivan Fadilla.

1. Biodata Sarni

Inilah Sarni yang banyak orang belum tahu mengenai sosoknya.

Sarni lahir di Sukabumi, 16 November 1984.

Dia menikah dengan Ivan Fadilla pada 2016.

Dari pernikahan tersebut, Sarni dan Ivan Fadilla dikaruniai seorang anak.

Memiliki seorang anak yang tampan bernama Elvano kebahagiaan Ivan Fadilla dan Sarni pun semakin lengkap.

Ketiganya kerap menghabiskan waktu bersama.

Seperti menikmati liburan di dalam maupun luar negeri.

Baca Juga: 'Masih Pingin Gatel', Doyan Gonta-ganti Pasangan hingga Pernah Kawin Lari, Bunda Corla Ceritakan Soal Asmaranya

2. Hubungan dengan anak sambung

Sementara itu, hubungan Sarni dengan kedua anak sambungnya, Verrell Bramasta dan Athalla Naufal juga terbilang cukup dekat.

Bahkan Sarni dipanggil oleh keduanya dengan sebutan Bunda.

Di akun Instagram Sarni, dia juga seringkali jalan bareng Verrell dan Athalla.

Elvano pun begitu nempel dengan kakak-kakaknya tersebut.

3. Terpaut usia cukup jauh dengan Ivan Fadilla

Hampir 7 tahun menikah, rumah tangga pasangan ini memang terbilang adem ayem.

Padahal, Sarni memiliki usia yang terpaut cukup jauh dengan sang suami, yakni 15 tahun.

Namun rupanya, perbedaan tersebut tak menjadikan sebagai penghalang di rumah tangganya.

Baca Juga: Tak Kalah dari Makanan Manis, Ternyata Deretan Buah-buahan Ini Mengandung Gula Tinggi, Tolong Jangan Berlebihan!

Ivan Fadilla justru memperlakukan Sarni bak seorang ratu.

Hal itu terlihat dari perlakuan Ivan Fadilla yang kerap memanjakan sang istri dengan cara sederhana.

Seperti menyiapkan makan hingga menuruti keinginan Sarni.

4. Karir Sarni

Bukan sosok sembarangan, Sarni merupakan seorang politikus.

Sebelum itu, Sarni sempat bekerja di Rumah Sakit Mata Aeni, Kuningan, Jakarta Selatan.

Dia dulunya merupakan lulusan Keperawatan Universitas Pembangunan Veteran.

Kemudian dia memilih jalan lain untuk karirnya, yakni terjun ke dunia politik.

Sarni pernah menjabat sebagai anggota DPRD Kota Bogor dari Fraksi Partai Gerindra periode 2014 hingga 2019. GridPop.ID (*)

Baca Juga: Wajah Kembali Diperban, Lucinta Luna Alami Pembengkakan di Gusi hingga Keluar Cairan, Kebanyakan Operasi?