Find Us On Social Media :

Gak Boleh Malas! Ternyata Sunscreen Wajib Dipakai Meski Cuaca Mendung, Begini Penjelasannya

By Luvy Octaviani, Minggu, 22 Januari 2023 | 10:01 WIB

Ilustrasi sunscreen.

Cara melindungi kulit dari sinar UV

Menurut Patient Info, sunscreen perlu diaplikasikan secara teratur ketika indeks sinar UV berada di atas angka 3.

Meskipun cuaca mendung, sunscreen yang digunakan harus memiliki kandungan SPF minimal 30, ditambah dengan mengenakan pakaian yang bisa melindungi dari sinar UV, dan berteduh jika memungkinkan.

Dilansir dari healthline, ada beberapa cara melindungi kulit dari sinar UV, seperti:

- Mengenakan pakaian yang memiliki perlindungan sinar UV

- Memakai kacamata hitam untuk melindungi mata dari sinar UV

- Menggunakan sunscreen dengan fitur broad-spectrum yang akan melindungi dari sinar UVA dan UVB, serta memiliki kandungan SPF minimal 30

- Berlindung di tempat yang teduh ketika berada di luar ruangan, khususnya jika indeks sinar UV sedang tinggi

- Menggunakan topi atau penutup kepala yang akan melindungi wajah dari sinar UV

- Mengurangi kegiatan di luar ruangan dan mencoba untuk keluar ketika sinar matahari sedang tidak terik, yakni di pagi dan malam hari

Pakai sunscreen saat cuaca mendung ternyata sangat penting agar bisa menghindarkan dari efek buruk sinar UV, termasuk kanker kulit. GridPop.ID (*)

Baca Juga: 'Masih Pingin Gatel', Doyan Gonta-ganti Pasangan hingga Pernah Kawin Lari, Bunda Corla Ceritakan Soal Asmaranya