Find Us On Social Media :

Kerap Diremehkan Padahal Berisiko! 5 Larangan di WhatsApp Ini Patut Diketahui Demi Keselamatan Akunmu

By Ekawati Tyas, Rabu, 1 Februari 2023 | 15:32 WIB

5 larangan yang tidak boleh dilakukan di WhatsApp.

- Terlalu Sering Terkena Report

Apabila kamu sering mengganggu pengguna lain, maka hilangkan kebiasaan buruk tersebut.

Sebab, WhatsApp dapat menonaktifkan akunmu jika ada pengguna yang merasa terganggu dan melakukan 'Report'.

Pihak perusahaan diketahui akan memiliki akses ke lima pesan terakhir yang dikirim ke chat room ketika seseorang melaporkan akunmu.

Jika terbukti melanggar, maka sanski tegas dari WhatsApp menunggumu.

- Spam Chat atau Percobaan Hack

Pengguna dilarang mengirim pesan spam dan percobaan hack.

Dua hal tersebut merupakan tindakan yang perlu diingat para pengguna.

Jika menilik, spam dapat mengganggu orang-orang yang merasa tidak nyaman.

Sementara untuk percobaan hack, tentu aktivitas tersebut adalah terlarang karena sudah mencoba mengambil akun milik orang lain.

Jadi WhatsApp bisa langsung menghapus akun dan memblokir nomor telepon milikmu untuk tidak bisa lagi terdaftar di aplikasi.

Baca Juga: Tinggal Klik Auto Estetik! Berikut 20 Link Twibbon Selamat Tahun Baru 2023 yang Bisa Dijadikan Status WhatsApp

GridPop.ID (*)