GridPop.ID - Siapa sangka artis cantik ini mengalami jalan berliku saat proses memperdalam agama Islam.
Adalah Natalie Sarah yang mantap menjadi mualaf sejak 2001.
Mengutip Suar.id, keinginan Natalie Sarah memeluk agama Islam yakni karena mimpinya membaca Al Fatihah dan bertemu dengan seorang kakek berjubah putih.
Dalam mimpi tersebut, si kakek berpesan Natalie diminta membaca Al Fatihah jika merasa ketakutan, sakit atau apapun.
Kala itu ia sama sekali tak tahu makna Al Fatihah meski kerap mendengar teman-temannya membaca surat tersebut sewaktu SD.
"Saya tanya kepada teman, maksud mimpi saya disuruh membaca Al Fatihah."
"Akhirnya saya diberi Alquran terjemahan dan saya baca artinya ternyata maknanya sangat mendalam."
"Saya tahu bahwa Al Fatihah hanya milik umat Islam," ujarnya, melansir Tribunnews.
Tak lama setelah mimpi tersebut, Natalie memutuskan untuk menjadi mualaf.
Namun, ketakutan bakal diusir keluarga, dijauhi teman-teman dan saudara terus menghantui pikirannya usai ia mengucap dua kalimat Syahadat pada Juli 2001.
Diakuinya, keluarganya begitu fanatik memegang agamanya.